Art Stage Singapore edisi ketujuh resmi dibuka untuk publik mulai hari ini hingga 15 Januari mendatang. Bursa seni terbesar di penjuru Asia setelah Art Basel Hong Kong itu makin mengukuhkan posisinya di seni kontemporer Singapura dan Asia Tenggara.
Diselenggarakan di Marina Bay Sands Expo and Convention Centre, Singapura, preview untuk awak media dan kolektor-kolektor dunia sudah berlangsung pada Rabu (11/1) kemarin. detikHOT pun diundang untuk kedua kalinya oleh penyelenggara Art Stage Singapore untuk merasakan sensasi bursa seni tersebut.
Foto: Tia Agnes |
Ada 131 galeri seni dari 27 negara serta 54 kota yang berpartisipasi meramaikannya. Meski menurun dari tahun lalu, namun Presiden Art Stage Lorenzo Rudolf mengatakan sebanyak 75 persen galeri berasal dari Asia Pasifik, sepertiga jumlahnya dari Asia Tenggara.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Beberapa galeri seni yang turut serta di antaranya adalah 1335MABINI (Manila), 1PROJECTS (Singapura, Bangkok), Admira Gallery (Taipei), Aicon Gallery (New York), Alamak! Gallery (London, Tokyo), ARTDISTRICK XIII (New Delhi), Bruno Gallery (Singapura, Tel Aviv), Galleria El Museo (Bogota), Gallery Apple (Jeonju, Seoul), Mark Hachem Gallery (Paris, Beirut, New York), Mixer (Istanbul), Mizuma Gallery (Singapura, Tokyo), Myanm/ART (Yangon), NUOART (Beijing), SA SA BASSAC (Phnom Penh), STPSI (Singapura), Sullivan & Strumpf (Singapura, Sydney), Villa Del Arte Galleries (Barcelona, Amsterdam), Zemack Contemporary Art (Tel Aviv), dan lain-lain.
Foto: Tia Agnes |
Art Stage Singapore 2017 terdiri dari beberapa bagian. Jika Anda ingin berkunjung ke Art Stage, jangan sampai salah ambil langkah atau nyasar. Pastikan untuk terlebih dahulu ambil katalog dan peta pameran.
Dari bagian depan pintu masuk, pengunjung akan disapa oleh karya seni instalasi kursi kayu bertumpuk karya Iqi Qoror (2015/16) dan ribuan foto-foto ciptaan Birdhead. Serta seni instalasi Indieguerillas asal Yogyakarta yang pernah dipajang di Mandiri ART|JOG|9.
Foto: Tia Agnes |
Setelah masuk, jika ke kanan terdapat eksibisi spesial dari UOB namun kalau belok ke kiri terdapat Southeast Asia Forum serta 'Collectors Stage' yang menampilkan 6 koleksi pribadi dari kolektor Singapura. Di bagian keempat, barulah bursa seni dari galeri-galeri seni ternama dunia yang juga merupakan ajang jual-beli karya.
Penasaran seperti apa Art Stage Singapore 2017 kali ini? Tiketnya dibanderol dari harga harian SGD 32, tiket 4 hari SGD 64 hingga tiket untuk siswa SGD 25. Hari ini Art Stage Singapore dibuka mulai pukul 12.00-20.00 waktu Singapura!












































Foto: Tia Agnes
Foto: Tia Agnes
Foto: Tia Agnes