Kertas dengan tulisan tangan lirik 'Hey Jude' laku terjual 910.000 US Dollar atau senilai Rp 14 miliar. Itu merupakan tulisan tangan vokalis The Beatles, Paul McCartney.
Seperti dilansir AFP, Senin (13/4/2020), penjualan lirik ini dilakukan lewat lelang secara online. Ini merupakan bagian dari peringatan perpisahan The Beatles yang bersejarah.
Dokumen tulisan tangan McCartney itu digunakan selama rekaman London 1968. Dokumen itu terjual lima kali lebih mahal dibanding perkiraannya.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Selain kertas lirik 'Hey Jude', ada sederet barang yang dilelang yaitu gitar, vinyl langka, hingga merchandise bertandatangan. Semua lelang dialihkan jadi secara online karena pandemi virus Corona.
Barang-barang lain yang dilelang yaitu drumhead dengan logo The Beatles yang dipakai saat tur AS pertama mereka tahun 1964. Barang itu laku terjual seharga 200.000 US Dollar.
Ada pula naskah tulisan tangan untuk syuting video klip 'Hello Goodbye' di tahun 1967 seharga 83.200 US Dollar. Sementara itu, asbak bekas Ringo Starr laku 32.500 US Dollar.
(imk/nu2)