"Iya kemarin (menikah). Di kampung halaman Banda Aceh," ujar Martunis saat dihubungi detikcom, Rabu (1/4/2020).
Diakui Martunis, Ronaldo akan hadir di acara sakralnya ini, namun tidak pada saat akad. Ronaldo disebut akan hadir pada resepsi pernikahannya yang akan digelar pada Juni 2020.
"Ya kemarin janjinya Ronaldo datangnya nggak di pernikahan. Soalnya saya resepsinya saya bedakan di bulan enam (Juni)," jelas Martunis.
Proses kedatangan Ronaldo ke resepsi pernikahannya pun kini ia urus. Hal itu mengingat bagian keamanan yang perlu diperhatikan.
Martunis juga tampak telah meminta bantuan oleh pemerintah terkait rencananya ini. Ia ingin sekali sang ayah hadir dalam acara bahagianya.
"Ya lagi diurus sama pemerintah. Soalnya dia (Ronaldo) mau datang kalau negara yang undang. Kalau pribadi diundang, dia nggak mau, soalnya keamanannya gimana nanti," tukas Martunis.
(mau/nu2)