Sekuel film komedi romantis Netlifx 'To All The Boys: P.S I Still Love You' kini sudah bisa disaksikan secara streaming. Film manis percintaan remaja tersebut melanjutkan kisah Lara Jean dan Peter Kavinsky.
Lana Condor dan Noah Centineo kembali memerankan karakter yang membesarkan nama mereka tersebut. Di film kedua ini hadir juga karakter baru yang jadi orang ketiga di antara Lara Jean dan Peter yakni John Ambrose yang diperankan oleh Jordan Fisher.
Seperti filmnya, di balik layar 'To All The Boys: P.S I Still Love You' pun juga sangat menyenangkan. Ada banyak cerita seru loh, dari para pemain film ini! Simak yuk beberapa di antaranya:
1. Membangun chemistry
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Chemistry antara Lana dan Noah sudah terjalin sejak film pertama. Namun beberapa karakter baru di film kedua membuat deretan aktor pun masuk ke keluarga besar 'To All The Boys'. Agar chemistry antara pemain baru dan pemain lama tetap terjalin, Jordan Fisher pemeran John Ambrose punya cara tersendiri.
Saat proses syuting 'P.S I Still Love You' berlangsung, Jordan sering bikin acara nonton film bareng. Juga kerap kali jadi tuan rumah untuk main board game agar para pemain bisa menjalin kedekatan di belakang layar.
2. Antara Korea dan Vietnam
![]() |
Karena memerankan Lara Jean yang dikisahkan punya latar belakang keluarga Korea, banyak yang menyangka Lana Condor adalah aktris keturunan Korea-Amerika. Lana sebenarnya keturunan Vietnam.
Elemen Korea juga sangat kental dalam film kedua ini. Ditampilkan ketika Lara Jean dan Kitty memakai Hanbok (pakaian tradisional Korea) serta lagu BLACKPINK 'Kill This Love' yang diputar di latar belakang di salah satu adegan.
3. Orang tua Jenny Han tampil di film
Jenny Han, penulis novel trilogi 'To All The Boys' mengajak orangtuanya untuk main di film 'P.S I Still Love You'. Ayah dan Ibu Jenny memerankan karakter kakek dan nenek Lara Jan dalam film.
![]() |
Orang tua Jenny Han adalah orang Korea yang lama tinggal di Virginia, Amerika Serikat. Di kota Richmond di negara bagian itulah Jenny Han lahir dan dibesarkan.
4. Adegan favorit Lana
Ada satu adegan yang membuat Lana Condor merasa sangat emosional saat syuting 'To All The Boys: P.S I Still Love You'. Adegan tersebut adalah ketika Lara Jean menuruni tangga mengenakan gaun.
"Buatku rasanya seperti momen menjadi Cinderella Asia!" ujar Lana dalam sebuah wawancara dengan GQ. Dia juga bilang adegan itu mengingatkannya pada karakter Rachel yang diperankan Constance Wu dalam film 'Crazy Rich Asian'.
![]() |
5. Tulisan tangan Jordan Fisher
Surat yang dikirimkan John Ambrose ke Lara Jean di 'To All The Boys: P.S I Still Love You' ternyata ditulis tangan oleh pemeran John Ambrose yaitu Jordan Fisher. Lana mengaku hal itu banyak membantu saat berakting di depan kamera.
Dalam sebuah wawancara Lana bilang bahwa ketika membuka surat itu dan membacanya, ada perasaan yang berbeda. Menurut Lana, aktingnya jadi lebih baik saat membaca surat itu. Surat itu seperti punya kekuatan lebih karena Jordan yang menulisnya.
![]() |
6. Nyaris jadi korban white wash Hollywood
Dalam proses adaptasi dari novel ke film, 'To All The Boys' nyaris jadi korban white wash Hollywood. Jenny Han menolak banyak rumah produksi yang ingin menghilangkan identitas Asia dari Lara Jean.
Bagaimana cerita selengkapnya? Dengarkan ulasan film 'To All The Boys: P.S I Still Love You' dan isu white wash-nya di Podcast Penonton Bayaran detikHOT ini:
(ron/nu2)