BTS dikenal kerap menyampaikan filosofi mereka melalui lirik. Seperti album trilogi 'Love Yourself', Jin, RM, Suga, J-Hope, V, Jimin, dan Jungkook menyampaikan pesan kepada dunia untuk mencintai diri sendiri.
Bahkan, mereka diundang untuk berpidato di depan Majelis Umum PBB tentang filosofi mereka. Kala itu, BTS tak hanya menjadi perbincangan di Korea Selatan saja, tetapi juga seluruh dunia karena kalimat-kalimat membangun yang disampaikan dengan kata-kata sederhana.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Karya-karya seni mereka akan dipamerkan di 5 kota berbeda, yaitu London, Buenos Aires, Berlin, Seoul, dan New York.
Daehyun Lee, sebagai kurator proyek 'Connect, BTS' menjelaskan maksud dan tujuan dari kerjasama BTS dengan para seniman tersebut.
"Kita bisa berhubungan dengan orang-orang dari ujung dunia, tetapi kadang kita lupa untuk berkomunikasi dengan keluarga atau orang-orang terdekat kita. Bisa dibilang kita sudah kehilangan solidaritas. Kita lupa bagaimana berkomunikasi dengan benar dengan satu sama lain," ungkap Lee.
Baca juga: Ekspresi Rasa Takut BTS Lewat 'Black Swan' |
"Tujuan utama dari proyek ini adalah untuk menghubungkan individu dari seluruh dunia, sambil mereka mengevaluasi ulang keadaan saat ini, sikap, dan potensi mereka," lanjutnya.
Lalu apa alasan mereka mau bekerjasama dengan BTS untuk menyampaikan filosofi ini kepada dunia?
"BTS menjadi grup global yang patut diperhatikan oleh seniman-seniman kontemporer global. Filosofi BTS dalam bentuk dukungan untuk keberagaman adalah motif yang sangat penting untuk proyek ini," kata Lee.
"Proyek ini akan mendorong orang-orang untuk lebih mengapresiasi keberagaman, dan membangun landasan bagi sebuah sinergi baru yang akan lahir. Seni tak bisa mengubah dunia, tetapi bisa mempengaruhi orang-orang untuk mulai mengikutinya," pungkasnya.
'Catharsis' oleh Jakob Kudsk Steensen diperkenalkan pertama kali sebagai proyek pembuka untuk 'Connect, BTS', yang ditampilkan di Serpentine Gallery, London pada 14 Januari hingga 6 Maret 2020.
'Rituals of Care' akan dibuka di Berlin pada 15 Januari 2020, diikuti dengan proyek 'Fly with Aerocena Pacha' yang akan dibuka di Buenos Aires pada 21 Januari 2020. Proyek ini juga akan diteruskan di Seoul pada 28 Januari 2020 dan ditutup di New York pada 5 Februari 2020.
BTS juga akan merilis album terbaru mereka bertajuk 'Map of the Soul: 7' pada 21 Februari 2020. MV untuk lagu utama mereka akan dirilis 28 Februari 2020.
(dal/nu2)