Disebut Star Syndrome, Zara 'JKT48': Aku Salah Apa?

Wawancara Eksklusif

Disebut Star Syndrome, Zara 'JKT48': Aku Salah Apa?

Desi Puspasari - detikHot
Rabu, 13 Nov 2019 05:50 WIB
Foto: Asep Syaifullah/detikHOT
Jakarta - Adhisty Zara memang sudah putuskan untuk lulus dari JKT48. Seiring dengan namanya yang makin meroket, tetap ada hujatan yang diterima.

Istilah star syndrome pernah menghampiri dara berusia 16 tahun itu. Menanggapi hujatan-hujatan seperti itu, Zara menganggap itu adalah hal yang wajar.

"Sebenarnya cara aku menanggapi orang-orang yang mungkin kurang suka sama aku, mau bilang let it flow pasti lah ya let it flow aja lah, biarinin ajalah. Dibiarin aja ya dibiarin aja, kadang aku suka bilang kayak kadang aku bingung juga, aku punya salah apa sih?" kata Zara kepada detikcom di gedung Transmedia, Jakarta Selatan.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Zara tak memungkiri kepikiran dengan hujatan-hujatan tersebut. kalau sudah membuat pikirannya terganggu, Zara lebih memilih curhat ke orang tuanya.

"Kepikiran kayak gitu juga ada, nggak bisa dipungkiri juga. Curhat ke Mama dan ke Papa, ya udah nggak apa-apa itu risiko public figure pasti ada yang pro dan kontranya," tuturnya.



Hujatan ternyata bisa juga membawa dampak positif. Seperti menjadi alarm, Zara melihat hujatan adalah sebuah pengingat untuk tidak tinggi hati menerima segala pencapaian.

"Akupun merasa itu wajar, justru kalau kita nggak pernah digituin bisa tinggi hati atau gimana kan, justru mereka juga yang bikin aku sadar kadang-kadang," ungkap Zara.

"Cara aku nanggepinnya sih didiemin aja, dibaca sih ya dibaca karena aku salah satu tipe orang yang selalu baca komentar, selalu baca DM, selalu baca apapun itu yang berkaitan dengan aku. Tapi, aku bersyukur aja yang ngomong kayak gitu berarti mereka peduliin aku, perhatiin aku, thank you lo," tukasnya.





(pus/kmb)

Hide Ads