Labrak Elza Syarief, Nikita Mirzani Tepis Anggapan Kurang Ajar

Labrak Elza Syarief, Nikita Mirzani Tepis Anggapan Kurang Ajar

Pingkan Anggraini - detikHot
Sabtu, 31 Agu 2019 05:39 WIB
Foto: Palevi S/detikFoto
Jakarta - Elza Syarief dilabrak Nikita Mirzani. Tapi Nikita Mirzani merasa tidak kurang ajar meski ia marah-marah dengan Elza yang jauh lebih tua.

"Sebetulnya nggak kurang ajar. Kalau orang yang kenal sama Niki, Niki emang orangnya, Niki tuh pernah satu acara sama ibu Elza," ucap Nikita di Tendean, Jakarta Selatan.

"Niki dateng duluan, Niki cium tangannya," sambung mantan istri Sajad Ukra tersebut.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Nikita Mirzani berseteru dengan Sajad Ukra. Sajad dikawal oleh kuasa hukum Elza.



Labrak Elza Syarief, Nikita Mirzani Tepis Anggapan Kurang Ajar


Rupanya yang bikin kesal Nikita, Elza seperti tidak mengetahui bagaimana fakta sebenarnya dari perseteruannya dengan sang mantan suami.

Nikita berdalih, ia murka karena sudah merasa tidak bisa membendung kekecewaan terhadap pihak Sajad di acara Hotman Paris.

"Niki bukan anak durhaka yang kurang ajar nggak begitu. Kalau Niki melakukan itu udah pasti ada sesuatu yang sudah tidak bisa dibendung lagi," tukasnya.

Kini seteru Nikita makin melebar. Ia berseteru juga dengan anak Elza Syarief, Poppy Kelly.



Nikita tak terima dikatai pelacur oleh Poppy. Setelah mengaku akan melaporkan Poppy, pihak Elza juga mengancam akan memperkarakan perbuatan Nikita melabrak sang pengacara di acara TV yang dipandu Hotman.



(kmb/kmb)

Hide Ads