Nikita Mirzani menghadapi tuntutan 11 tahun penjara atas kasus dugaan pemerasan dan tindak pidana pencucian uang (TPPU). Namun, Nikita harus menelan pil pahit saat mendengar putra bungsunya, Arkana, jatuh sakit.
Aktris berusia 39 tahun itu mengungkapkan kesedihan yang mendalam hingga berdampak pada kondisi fisiknya.
Nikita Mirzani mengatakan anaknya didiagnosis mengalami influenza dengan suhu tubuh yang sangat tinggi. Kondisi ini mengharuskan anaknya dilarikan ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan intensif.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Dia itu influenza golongan A. Panasnya kadang 39, 42 (derajat)," kata Nikita Mirzani saat ditemui di ruang sidang Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Kamis (16/10/2025).
Baginya, cobaan ini terasa sangat berat karena ia tidak pernah berpisah lama dari anak-anaknya.
"Kan gak pernah ninggalin anak. Paling ninggalin, ninggalin anak itu seminggu karena me time ke luar negeri, kalau ini gak pernah," tuturnya.
Rasa khawatir dan rindu membuatnya kehilangan berat badan secara drastis. "Kurus tuh. Gara-gara mikirin anak sakit. Sampai tulangnya keliatan," ucapnya.
Untuk mengobati kerinduan, Nikita memanfaatkan fasilitas di Rutan Pondok Bambu untuk berkomunikasi rutin dengan anak-anaknya.
"Kalau Azka sama Arkana kan tidurnya satu kamar sama aku. Jadi ya bercandanya, baunya, apalagi kalau kentutnya bau, makan yang aneh-aneh," cerita Nikita soal tingkah bersama anak-anaknya.
Nikita Mirzani dituntut 11 tahun penjara oleh Jaksa Penuntut Umum atas dugaan pemerasan dan tindak pidana pencucian uang terhadap dokter Reza Gladys. Terhitung, Nikita Mirzani telah ditahan selama 7 bulan atas kasus ini.
(ahs/pus)











































