Diduga Check-In Bareng Shafa Haris, Bastian Steel: Asumsi Bodoh

Diduga Check-In Bareng Shafa Haris, Bastian Steel: Asumsi Bodoh

Desi Puspasari - detikHot
Jumat, 16 Agu 2019 11:31 WIB
Foto: Pool/Palevi/detikFoto
Jakarta - Shafa Haris mengaku sangat kecewa dengan adanya foto dan dugaan dirinya check-in di sebuah hotel. Bastian pun turut angkat bicara.

Kemarin Bastian posting momen-momen saat dirinya bersama keluarga dan Shafa bermain ke Dufan. Bastian sempat menggoda Shafa agar lebih bersemangat lagi.



SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Ingin membuat sang kekasih senang, Bastian pun memberikan semangat untuk Shafa dan menganggap orang-orang di luar sudah membuat asumsi yang bodoh. Tentunya asumsi tentang hubungannya dengan Shafa.

"People really have nothing to do these days, making stupid assumptions about you, keep being happy I love you," tulis Bastian Steel dalam Instagram Storiesnya, dilihat, Jumat (16/8/2019).



Melalui pesan singkat, Shafa haris pun tak banyak memberikan komentar. Dia hanya mengatakan sangat kecewa dengan adanya kabar tersebut.

Diduga <i>Check-In</i> Bareng Shafa Haris, Bastian Steel: Asumsi BodohFoto: dok. Instagram Bastian Steel


"To be honest aku kecewa banget," tegas Shafa.

Sang bunda, Sarita Abdul Mukti, juga sudah mengatakan anak-anaknya memang suka pergi ke salah satu restoran yang ada di hotel tersebut. Dia pun percaya karena Bastian selalu pergi bersama dengan ibundanya.


(pus/wes)

Hide Ads