Reza Rahadian Setuju, Beli Ijazah Demi Dapat Gelar Itu Salah!

Pendidikan Pesohor Negeri

Reza Rahadian Setuju, Beli Ijazah Demi Dapat Gelar Itu Salah!

Hanif Hawari - detikHot
Senin, 02 Apr 2018 12:45 WIB
Foto: Reza Rahadian (Hanif Hawari/ detikHOT)
Jakarta - Pendidikan itu penting. Tapi akan sangat terasa perjuangannya bila kita mengikuti tahapan demi tahapan untuk bisa di garis finish jenjang pendidikan.

Mendapatkan sebuah ijazah memang jadi pengakuan seseorang telah berhasil melewati tantangan sebuah pendidikan. Akan tetapi, tidak ada yang bisa dibenarkan jika mendapatkan gelar dengan membeli ijazah bodong.



"Menurut saya, apapun yang tidak dihasilkan dengan satu jalur yang sepatutnya, agak sulit untuk dibenarkan ya. Artinya gini, mendapatkan ijazah udah ada jalurnya sebenarnya. Ya lo sekolah, selesaikan. Soal nilainya rendah atau tinggi, itu adalah akhir dari sebuah kerja keras," tutur Reza Rahadian saat berbincang dengan detikHOT belum lama ini.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Seseorang harus bekerja keras menyerap ilmu yang diajarkan. Meski hasilnya kurang memuaskan tapi itu adalah ijazah asli yang didapat melalui proses yang benar.



"Jadi agak sulit saya kalau melihat orang orang yang mungkin membeli (ijazah) agak sulit untuk dibenarkan. Dan yang mengejutkan adalah yang menjual sih. Ternyata ada juga yang menjual ijazah. Tapi kan biasanya akreditasi nggak bisa dibohongin ya," ungkap aktor yang menjadi Nominasi Pemeran Utama Pria Terbaik Piala Citra FFI 2015.

Jika ada yang mencurigakan dengan ijazah seseorang, semua bisa dicek ke sekolah yang bersangkutan. Jika terbukti orang tersebut membeli ijazah, tentu saja hal itu tak bisa dibenarkan. (pus/wes)

Hide Ads