Chacha Frederica Berhijab, Ruben Onsu Senang Banget

Chacha Frederica Berhijab, Ruben Onsu Senang Banget

Febriyantino Nur Pratama - detikHot
Rabu, 28 Mar 2018 19:28 WIB
Chacha Frederica (Foto: Instagram)
Jakarta - Kemunculan Chacha Frederica di layar kaca mengenakan hijab membuat heboh. Salah satu yang menjumpai Chacha pertama berhijab adalah Ruben Onsu saat Chacha menjadi bintang tamu Brownis Transtv.

"Dia dateng ke studio saya dan gue tanya, Cha sekarang berhijab, kata dia doain ya tetep istiqomah. Gue seneng banget, akhirnya menambah lagi satu wanita yang luar biasa," ujar Bensu di PPHUI, Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu (28/3/2018).

Tambahnya Chacha tak banyak cerita saat itu. Akan tetapi Bensu ikut senang walau baru tahu.
Chacha Frederica Berhijab Ruben Onsu Senang BangetFoto: Dok. Instagram/chafrederica

"Dia nggak banyak cerita, tapi dia happy banget dengan keadaan dia saat ini. Baru tahu kemaren, sempat liat dipostingan dia. Tapi nggak merhatiin banget," katanya.

Namun Bensu menilai Chacha menjadi lebih kalem. Sebagai teman ia pun mendukung Chacha.

"Jauh lebih kalem. Mesem-mesem, biasanya ketawa ngakak. Sebagai temen, saya support," pungkasnya. (fbr/nu2)

Hide Ads