MV 'TT' yang diunggah pada 23 Oktober lalu lewat akun YouTube resmi JYP Entertaiment, kini berhasil mengumpulkan 300 juta penonton YouTube.
Atas pencapaian tersebut, TWICE berhasil menyandang sebagai girlband K-Pop pertama yang memiliki 300 juta penonton YouTube dan sebagai group K-Pop kedua yang mempunyai 300 juta penonton YouTube setelah 'BIGBANG'.
Selain itu, TWICE juga berhasil menyandang sebagai group K-Pop tercepat dalam mengumpulkan 300 juta penonton, yakni hanya dalam waktu kurun 424 hari.
Baca juga: Daebak! TWICE Berjaya di Billboard |
TWICE baru-baru ini juga merilis MV terbaru mereka yang bertajuk 'Merry & Happy' yang merupakan salah satu judul lagu dari album repackage mereka yang diberi judul yang sama. (ken/ken)











































