Ditunda, Tanta Ginting Menikah di Indonesia atau Luar Negeri?

Ditunda, Tanta Ginting Menikah di Indonesia atau Luar Negeri?

Desi Puspasari - detikHot
Rabu, 13 Des 2017 12:23 WIB
Foto: Tanta Ginting dan Denalta (Gus Mun/detikHOT)
Jakarta - Pernikahan Tanta Ginting dan kekasihnya, Denalta terpaksa ditunda karena alasan waktu dan keluarga. Calon mertua yang ada di Eropa dan keluarga Tanta yang juga di Eropa belum bisa menemukan waktu yang cocok.

Tanta mengatakan rencana pernikahannya mundur tidak terlalu membuatnya pusing. Justru yang pusing adalah sang kakak.

"Aku kayak, gue nggak mau tahu, kak, lo yang ngurusin, kasih tahu gue butuhnya apa baru kita ngomongin. Gitu. Karena aku juga sibuk. Jadi kalau misal aku ngerjain sendiri bakalan ribet. Karena kan sekarang aja lagi film di Malaysia jadi bolak-balik Malaysia-Jakarta. Jadi ribet banget," ungkap Tanta ditemui di kawasan MH Thamtin, Jakarta Pusat, Selasa (12/12/2017).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Untuk lokasi pernikahan, Tanta Ginting juga belum memberikan keputusan. Melihat dari tempat tinggal saudara dan orangtua yang ada di Indonesia dan luar negeri.

"Belum tahu karena kalau saudara banyakan di Indonesia, tapi kalau teman-teman dan saudara kandung di luar (negeri) semua. Jadi masih dipertimbangkan," ujarnya.

"Bisa jadi di sini kalau ketemu dengan jadwal-jadwal liburan mereka. Bisa jadi kalau misalnya mentok ya di sana (luar negeri)," imbuh Tanta.

Padahal mengikuti keinginannya dengan sang kekasih, tempat bukan jadi masalah yang utama. Tanta hanya ingin ini bukan sekadar acara pernikahan tapi juga perayaan untuknya, mereka dan keluarga.

"Keinginan kami berdua sebenarnya mau nikah aja sih. Bodo amat mau di mana, kami nggak begitu peduli sebenarnya. Jadi ya tergantung ajalah. Yang penting untuk kami adalah kami nggak mau ini cuma jadi sebagai acara pernikahan, tapi kami mau celebrate-lah gitu, kebersamaan bersama keluarga sama teman-teman dekat," harapnya.

"Jadi benar-benar kami kayak reuni dan benar-benar merayakannya bareng-bareng secara keluarga. Itu yang kami berdua mau. Di mana dan seperti apa sebenarnya itu secondary. Primary-nya kami cuma mau melakukan ini bareng-bareng sama keluarga dan teman-teman dekat," pungkas Tanta Ginting.

(pus/dal)

Hide Ads