Ilham dan calon istrinya, Nadine Syahria membantah kabar tersebut. Meski baru berpacaran selama satu bulan, mereka yakin untuk menikah.
"Itu cuma gosip aja, aku jelaskan ke media. Memang aku mencegah sebenarnya kejadian itu. Ilham mencegah supaya nggak kayak yang di berita-berita yang hamil di luar nikah," ucap Ilham ditemui usai mengisi 'Rumpi No Secret' di Gedung Trans TV, Jalan Kapten Tendean, Jakarta Selatan, Kamis (14/9/2017).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Nadine yang saat itu mendampingi Ilham pun hanya tersenyum saat disinggung perihal kehamilan. Gadis berusia 21 tahun itu menegaskan dirinya tidak dalam kondisi hamil.
"Posisinya aku sama sekali nggak hamil, tujuan aku memang sama dia nikah. Orang salah menanggapinya," tegas Nadine.
Walaupun masih berusia 22 tahun, Ilham yakin untuk menikahi perempuan yang sudah setahun dia kenal itu. Secara pribadi, Ilham sudah melamar Nadine, dan keluarga besar kedua belah pihak akan mengadakan pertemuan dalam waktu dekat untuk membicarakan pernikahan.