Romantis! Rain dan Kim Tae Hee Babymoon ke Italia

Romantis! Rain dan Kim Tae Hee Babymoon ke Italia

Azhry Puspa - detikHot
Selasa, 29 Agu 2017 17:41 WIB
Foto: dok. Harper's Bazaar Korea
Jakarta - Rain dan Kim Tae Hee telah resmi menikah pada awal tahun 2017 lalu. Kini, keduanya tengah menghabiskan waktu bersama di Italia.

Namun sepertinya itu bukan liburan berdua saja. Dilansir AllKPOP, Selasa (29/8/2017), ayah Rain juga bergabung dalam perjalanan ke Eropa tersebut.

Rupanya Rain ingin mengajak sang istri yang sedang hamil tujuh bulan jalan-jalan agar lebih santai. Kurang lebih tiga bulan lagi, Kim Tae Hee akan melahirkan bayi pertamanya.

Saksi mata menyebutkan, baik Rain maupun Kim Tae terlihat sangat menikmati liburannya.

Kabarnya, setelah dari Italia, pasangan ini akan terbang ke Amerika Serikat. Konon, Rain memiliki urusan pekerjaan di Negeri Paman Sam itu. (ken/ken)


Hide Ads