Foto yang diambil oleh salah satu fansite D.O itu menyita perhatian para penggemar. Publik pun dibuat penasaran dengan sebuah benda yang ada pada dalam tas belanjaan kecil yang dibawa oleh D.O.
Setelah dilihat lebih jelas, fans pun curiga benda yang ada di dalam tas D.O adalah rokok.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Namun, tak sedikit pula yang menganggap hal tersebut adalah biasa karena D.O sudah berusia 25 tahun, dan dianggap legal untuk merokok. Selain itu, fakta D.O adalah seorang perokok ternyata sudah diketahui oleh penggemar.
"Dia adalah pria dewasa. D.O boleh saja merokok. Memangnya kenapa?" ujar salah satu fans.
"D.O bukan anak di bawah umur. Ia sudah cukup umur, jadi dia boleh merokok kan?" tambah lainnya.
Namun, fans tetap meminta agar fansite dan publik lain tak lagi menyebarkan foto D.O tersebut.











































