Bang Yongguk 'B.A.P' Pacari Penyanyi Indie Ringo Jay?

Bang Yongguk 'B.A.P' Pacari Penyanyi Indie Ringo Jay?

- detikHot
Rabu, 28 Jan 2015 14:15 WIB
Bang Yongguk B.A.P Pacari Penyanyi Indie Ringo Jay?
Jakarta - Di tengah vakumnya grup musik B.A.P, sebuah gosip seputar hubungan pacaran salah satu personelnya mencuat. Dia adalah Bang Yongguk yang digosipkan punya hubungan asmara dengan penyanyi indie bernama Ringo Jay.

Seperti biasanya, netizen Korea Selatan mulai beraksi mencari-cari bukti hubungan asmara keduanya. Akun Instagram Yongguk dan Ringo adalah sasaran empuk untuk mencari segala macam bukti yang dibutuhkan.

Demikianlah para netizen menggali-gali informasi lewat akun milik sang pelantun 'Angel' dan penyanyi indie tersebut. Tak sia-sia, beberapa bukti kesamaan foto pun didapatkan dan disebar di sebuah forum internet di Korea.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Baca Juga: Gelar Konser Kedua 'Utopia', Akankah VIXX Mampir ke Indonesia?

Berdasarkan forum tersebut, Ringo Jay sendiri yang mulai memberikan petunjuk demi petunjuk soal hubungannya dengan Bang Yongguk. Selama tiga bulan berturut-turut, banyak foto-foto yang mirip di kedua akun Instagram.

Sebut saja foto gelang yang kembar, mengganti foto profil Instagram sehingga menyerupai foto milik Yongguk, dan mengunggah banyak foto-foto 'kode' dengan caption 'bangster' (nama akrab Yongguk) dan 'Angel' (judul lagu B.A.P).



Ada pula foto selfie Ringo mengenakan t-shirt bergambar Tigger, karakter di 'Winnie the Pooh' yang merupakan karakter kesukaan sang member B.A.P. Netizen juga menemukan angka-angka serasi di profile Instagram keduanya. Angka-angka tersebut adalah jumlah foto yang diunggah dan jumlah orang yang diikuti di Instagram.

Mulai menjadi topik hangat di kalangan para penggemar dan juga publik umum, Bang Yongguk menanggapi gosip ini dengan sedikit emosi. Lewat akun Twitter-nya pada Selasa (27/1/2015), ia menulis "Silence is better than bullsh*t."

Selain kicauan itu, tidak ada komentar dari pihak B.A.P dan Bang Yongguk soal gosip ini. Manajemen TS Entertainment sepertinya tidak perlu ambil pusing mengingat B.A.P sejak akhir tahun lalu telah menggugat manajemen tersebut untuk memutuskan kontrak mereka.



Jadi, benar pacaran atau Ringo Jay hanya cari-cari ketenaran?

(ron/mmu)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads