Minho terbangun setelah mengalami mimpi buruk dikejar-kejar Griever. Tetapi dia sadar dirinya tidak sedang berada di dalam Glade, melainkan di dalam Hanok (rumah tradisional Korea Selatan). Apa yang sedang terjadi?
Tentu saja ini bukan kisah dalam seri 'Maze Runner'. Melainkan sebuah parodi yang diproduksi khusus oleh Be Funny Studios. Pemeran Minho, Lee Ki Hong baru-baru ini mengunjungi negara asalnya Korea Selatan untuk promosi film terbaru 'The Scorch Trials'.
Dalam parodi ini, Kangnam berperan sebagai staf WCKD yang menyamar sebagai Glader. Tidak jauh berbeda dengan Glade yang sebenarnya dalam 'Maze Runner', Glade versi Hanok diisi juga oleh beberapa kelompok.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Kelompok-kelompok ini merujuk para judul variety show populer di Korea. Ada kelompok 'Running Man' yang dijadikan pelesetan untuk kelompok Pelari di 'Maze Runner', ada juga kelompok 'Superman Returns'. Lalu di mana Minho akan bergabung? Tentu saja di 'Running Man'!
Iapun kemudian berencana untuk kabur dari Glade (seperti film aslinya). Lalu apakah Minho akan berhasil keluar dan mengajak orang-orang untuk keluar dari Hanok? Simak selengkapnya di parodi 'Seoul Runner' di sini.
Baca Juga: Wajah Bahagia DJ Tukutz 'Epik High' Lihat Foto Ultrasound Anak ke-2
Dalam parodi ini jarang-jarang kita mendengarkan Ki Hong bicara Bahasa Korea. Ia juga didandani bergaya bibi-bibi yang hobi berkeliaran di sekitar pinggiran kota Seoul.
Oh iya, Taecyeon dan Nichkhun '2PM' juga ikut tampil sebagai Glader. Sementara NS Yoon-G jadi staf WCKD seksi.

(ron/tia)