Duo Dede Gembil Gembul, yang sebelumnya juga dikenal di dunia iklan, baru saja mengguncang industri hiburan dengan merilis lagu terbaru berjudul Anakku Yang Terbaik.
Duo ini terdiri dari Dewi Tuhalus sebagai Gembil dan Kumala sebagai Gembul. Diketahui, perkenalan keduanya terjadi dalam kolaborasi untuk iklan yang disutradarai oleh Dimas Djayadiningrat.
Awalnya hanya iseng-iseng, namun dari situlah tercetus ide untuk membentuk Dede Gembil Gembul. Gembil mengungkapkan, "Awalnya kita hanya iseng-iseng saja. Saat break di lokasi syuting, kami membuat tok-tok ala-ala. Seiring waktu, ide-ide lucu muncul, dan akhirnya terbentuklah Dede Gembil Gembul."
Keputusan membentuk duo ini diambil bukan hanya untuk menciptakan hiburan, tetapi juga agar mereka tetap terlihat awet muda.
Gembul menuturkan dengan tawa, "Kami merasa seru dan chemistry-nya sangat kuat. Lagi pula, ini juga cara kami menghindari cepat pikun karena, ya, sudah pada tua."
Lagu Anakku Yang Terbaik adalah karya Kumala, yang sebelumnya telah menciptakan lagu Ibu yang dinyanyikan oleh Dealova, Keke, Theo, dan Kenny. Proses kreatif pembuatan lagu ini berlangsung secara spontan.
Gembil menjelaskan, "Saat sedang asyik TikTokan, inspirasi tiba-tiba datang begitu saja."
Dengan lagu ini, Dede Gembil Gembul ingin menyampaikan manifestasi dari momen kebersamaan dan keceriaan yang selalu mereka miliki. Anakku Yang Terbaik menjadi bukti kreativitas tidak mengenal batas usia dan apapun.
Dengan rilis lagu terbarunya, Dede Gembil Gembul membuktikan mereka bukan hanya bintang iklan yang menyegarkan, tetapi juga seniman yang mampu menciptakan karya menghibur dan menginspirasi.
Simak Video "Video Razman Tak Terima Dituntut 2 Tahun Bui: Apa Ini Hukum, Pak Prabowo? "
(dar/dar)