Gitar adalah alat musik senar yang dimainkan dengan cara dipetik atau digesek senarnya. Gitar digunakan dalam berbagai jenis genre musik seperti rock, pop, jazz dan masih banyak lagi.
Gitar umumnya memiliki enam senar, dengan senar terbesar berada di bagian atas dan yang terkecil berada di bagian bawah. Gitar memungkinkan untuk memainkan berbagai jenis akord, termasuk akord mayor dan minor.
Untuk mengetahui kunci dasar gitar, simak penjelasan selengkapnya dalam artikel berikut ini!
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Kunci Dasar Gitar
Terdapat tujuh kunci dasar yang sering digunakan dalam bermain gitar, yaitu kunci A, kunci B, kunci C, kunci D, kunci E, kunci F, dan kunci G.
1. Kunci A
Kunci dasar gitar A mayor memiliki pola yang relatif sederhana karena semua tiga jari ditempatkan pada fret yang sama, sehingga tidak ada perpindahan jari yang rumit yang diperlukan saat bermain.
Kunci A Mayor:
- Letakkan jari telunjuk pada senar 4 di fret kedua.
- Jari tengah menekan senar 3 di fret kedua.
- Jari manis menekan senar 2 di fret kedua.
Kunci A Minor (Am):
- Gunakan jari telunjuk untuk menekan senar 2 di fret pertama.
- Jari tengah menekan senar 4 di fret kedua.
- Jari manis menekan senar 3 di fret kedua.
2. Kunci B
Kunci B mayor dan B minor adalah kunci dasar gitar yang cukup sulit, terutama karena memerlukan penggunaan empat jari dalam pola penekanan senar.
Kunci B mayor melibatkan penempatan jari-jari pada beberapa senar dan fret yang berbeda, sementara kunci B minor adalah variasi minor dari B mayor yang juga membutuhkan penggunaan empat jari.
Kunci B Mayor:
- Letakkan jari telunjuk pada senar 1 hingga 5 secara bersamaan di fret kedua.
- Jari tengah menekan senar 4 di fret keempat.
- Jari manis menekan senar 3 di fret keempat.
- Jari kelingking menekan senar 2 di fret keempat.
Kunci B Minor (Bb):
- Letakkan jari telunjuk pada senar 1 di fret pertama.
- Jari tengah menekan senar 4 di fret kedua.
- Jari manis menekan senar 2 di fret kedua.
- Jari kelingking menekan senar 3 di fret kedua.
3. Kunci C
Kunci dasar gitar C mayor cukup mudah dipraktikan dan biasanya dipelajari lebih dahulu oleh pemula. Kunci dasar gitar ini memanfaatkan hanya 3 jari, mirip dengan kunci A yang telah dijelaskan sebelumnya.
Kunci C Mayor:
- Jari telunjuk menekan senar 4 di fret pertama.
- Jari tengah menekan senar 2 di fret kedua.
- Jari manis menekan senar 1 di fret ketiga.
4. Kunci D
Kunci D mayor membutuhkan latihan yang teliti untuk menghasilkan suara yang bersih, sedangkan kunci D minor memiliki karakter nada yang lebih melankolis.
Kunci D Mayor:
- Jari telunjuk menekan senar 3 di fret kedua.
- Jari tengah menekan senar 1 di fret kedua.
- Jari manis menekan senar 2 di fret ketiga.
Kunci D Minor (Dm):
- Jari telunjuk menekan senar 1 di fret pertama.
- Jari tengah menekan senar 3 di fret kedua.
- Jari manis menekan senar 2 di fret ketiga.
5. Kunci E
Kunci E mayor membutuhkan penggunaan 3 jari dengan bass di senar 4 dan umumnya dimainkan dengan teknik strumming. Di sisi lain, kunci E minor lebih sederhana karena hanya memerlukan 2 jari.
Kunci E Mayor:
- Jari telunjuk menekan senar 3 di fret pertama.
- Jari tengah menekan senar 5 di fret kedua.
- Jari manis menekan senar 4 di fret kedua.
Kunci E Minor (Em):
- Jari telunjuk menekan senar 5 di fret kedua.
- Jari tengah menekan senar 4 di fret kedua.
6. Kunci F
Kedua kunci ini merupakan tantangan bagi pemula karena memerlukan posisi jari yang rumit.
Kunci F mayor adalah tingkat lanjut dalam bermain gitar yang membutuhkan latihan berkelanjutan karena melibatkan penekanan dua senar secara bersamaan dengan satu jari.
Kunci F Mayor:
- Jari telunjuk menekan senar 1 sekaligus senar 2 bersamaan di fret 1.
- Jari tengah menekan senar 3 di fret kedua.
- Jari manis menekan senar 4 di fret ketiga.
Kunci F Minor (Fm):
- Jari telunjuk menekan senar 1 s/d 4 sekaligus di fret 1.
- Jari manis menekan senar 5 di fret ketiga.
- Jari kelingking menekan senar 4 di fret ketiga.
7. Kunci G
Kunci G minor juga cukup mudah untuk dipelajari oleh pemula dan disarankan untuk dikuasai terlebih dahulu. Kunci G mayor dan G minor sering digunakan dalam bermain lagu dan dalam latihan bermain gitar.
Kunci G Mayor:
- Jari telunjuk menekan senar 5 di fret kedua.
- Jari tengah menekan senar 6 di fret ketiga.
- Jari manis menekan senar 1 di fret ketiga.
Kunci G Minor:
- Jari telunjuk menekan senar 1-3 di fret ketiga.
- Jari manis menekan senar 4 di fret kelima.
Nah, itulah tadi penjelasan mengenai kunci dasar gitar. Usahakan untuk berlatih rutin setiap hari agar tangan kalian terbiasa memainkan kunci gitar.
(inf/inf)