Twitter American Music Awards mengumumkan pemenang untuk kategori Favorite K-pop Artist. Pemenangnya adalah BTS!
BTS berhasil menjadi juara mengalahkan beberapa nama penting, seperti Blackpink, Seventeen, Tomorrow X Together, dan Twice.
Sayangnya, BTS tidak hadir di acara kali ini.
Sebelumnya, BTS juga sudah memperoleh piala dari nominasi Favorite Pop Duo or Group.
Lewat kemenangan tersebut, BTS berhasil mencetak sejarah baru. Mereka menjadi artis pertama sepanjang sejarah AMAs yang memenangi kategori yang sama selama empat tahun berturut-turut.
Sebelumnya, BTS, Aerosmith, The Black Eyed Peas, Hall & Oates, dan One Direction memegang rekor yang sama sebagai artis pemenang piala Favorite Pop Duo/Group sebanyak tiga kali. Tahun ini rekor tersebut dipecahkan oleh BTS.
Kamu bisa mengunjungi laman detikcom untuk dapat menyaksikan AMAs 2022 secara langsung saat ini. Acara ini didukung oleh Livin' by Mandiri.
(dar/dar)