Setelah lama tak terdengar namanya, Aldwin Dinata kembali dengan sebuah lagu baru. Ia merilis lagu berjudul 1 Untukku.
Lagu tersebut mengisahkan momen usaha untuk mendapatkan orang tercinta. Sayangnya, proses itu berjalan dengan beberapa kendala.
Lirik sederhana yang dibawakan itu terkesan begitu dalam karena cerita tersebut adalah pengalaman pribadi dari Aldwin Dinata.
"Lagu ini tuh cerita tentang perjuangan gue mendapatkan seorang wanita yang susah didapatkan. Ketika dikejar dia semakin jauh karena belum cinta. Ini pengalaman pribadi," kata Aldwin Dinata dalam sebuah kesempatan.
"Sekarang cewek ini jadi istri gue," sambungnya.
Aldwin Dinata mengungkapkan, di lagu itu, wanita tersebut perlahan akhirnya luluh juga.
"Dia bilang, 'caper banget sampai buatin gua lagu'. Ya pelan pelan dia cinta sama gua. Karena susah dapetinnya langsung gua nikahin," jelasnya.
Untuk lagu ini, Aldwin Dinata mengatakan tidak banyak instrumen musik yang dilibatkan. Lagu balada tersebut hanya ada sentuhan piano dan vokal.
"Memang penginnya dibuat minimalis aja biar kena ke hati," katanya.
Simak Video "Video: Pengumuman! The Changcuters Bakal Rilis Lagu Baru Tahun Ini"
(dar/dar)