Westlife, Marshmello, hingga Green Day Tampil Konser F1 Singapore Grand Prix 2022

ADVERTISEMENT

Westlife, Marshmello, hingga Green Day Tampil Konser F1 Singapore Grand Prix 2022

Atmi Ahsani Yusron - detikHot
Senin, 23 Mei 2022 18:02 WIB
Konser F1 Singapore Grand Prix 2022
Foto: dok. F1 Singapore Grand Prix
Jakarta -

Dibukanya gerbang perbatasan dan penerbangan internasional yang berangsur normal membuat banyak event akbar digelar lagi. Acara rutin yang digelar tahunan sebelum pandemi COVID-19, F1 Singapore Grand Prix, kini akan kembali diadakan lengkap dengan konser musik.

F1 Singapore Grand Prix 2022 akan digelar di Marina Bay Street Circuit pada 30 September hingga 2 Oktober. Selain bisa menyaksikan balapan seru, penonton juga bakal disajikan penampilan dari sederet musisi papan atas dunia di antaranya Westlife, Marshmello, hingga Green Day. Baru tiga nama yang diumumkan oleh pihak penyelenggara F1 Singapore Grand Prix 2022 dan dijanjikan masih akan ada lagi nama-nama lainnya.

Marshmello yang belakangan mencuri perhatian karena foto wajahnya banyak dibicarakan dijadwalkan tampil di F1 Singapore Grand Prix 2022 pada 30 September 2022. Entah kejutan apa yang mungkin akan ditampilkan olehnya di atas panggung, namun yang pasti Marshmello tetap bakal menggunakan topeng marshmallow yang jadi ciri khasnya.

Westlife menyusul tampil pada 1 Oktober 2022. Setelah perilisan album Wild Dreams pada November 2021 lalu, ini merupakan momen perdana Westlife tampil di Asia. Kondisi COVID-19 yang jauh lebih terkontrol di Inggris dan Irlandia membuat mereka dapat melakukan tur di sana. Namun, lagu-lagu dari album baru ini belum pernah dibawakan di Singapura khususnya.

Lalu pada 2 Oktober 2022 menyusul Green Day akan tampil di panggung. Billie Joe Armstrong beserta Mike Dirnt dan Tre Cool bakal mengguncang panggung acara ini dengan lagu-lagu nomor satu mereka di masa kejayaannya.

Baik Marshmello, Westlife, hingga Green Day akan tampil di Padang Stage Zone 4 di hari sesuai jadwal. Tiket untuk F1 Singapore Grand Prix 2022 akan mulai dijual pada Selasa (24/5/2022) pukul 10 pagi waktu Singapura. Ada beberapa zona akses yang ditawarkan dalam penjualan tiket:

1. Premiere walkabout (dapat mengakses Zona 1, 2, 3, 4, Padang Stage, hingga Wharf Stage) dibanderol SG$598
2. Zone 4 walkabout (hanya bisa mengakses Zona 4 dan Padang Stage) dibanderol SG$288

Dijual pula tiket harian buat yang hanya ingin menyaksikan salah satu dari ketiga musisi di jadwal:

1. Premiere walkabout 30 September - Marshmello (dapat mengakses Zona 1, 2, 3, 4, Padang Stage, hingga Wharf Stage) dibanderol SG$148
2. Premiere walkabout 1 Oktober - Westlife (dapat mengakses Zona 1, 2, 3, 4, Padang Stage, hingga Wharf Stage) dibanderol SG$288
3. Premiere walkabout 2 Oktober- Green Day (dapat mengakses Zona 1, 2, 3, 4, Padang Stage, hingga Wharf Stage) dibanderol SG$388
4. Zone 4 walkabout 30 September - Marshmello (hanya bisa mengakses Zona 4 dan Padang Stage) dibanderol SG$98
5. Zone 4 walkabout 1 Oktober - Westlife (hanya bisa mengakses Zona 4 dan Padang Stage) dibanderol SG$188
6. Zone 4 walkabout 2 Oktober - Green Day (hanya bisa mengakses Zona 4 dan Padang Stage) dibanderol SG$208

(aay/mau)

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT