Rinni Wulandari Ungkap Rencana Album usai Rilis Takut Nanti Rindu

Rinni Wulandari Ungkap Rencana Album usai Rilis Takut Nanti Rindu

Dyah Paramita Saraswati - detikHot
Rabu, 20 Jan 2021 19:39 WIB
Rinni Wulandari saat berkunjung ke kantor detikcom.
Rinni Wulandari. Foto: Asep Syaifullah/detikHOT
Jakarta -

Rinni Wulandari telah sejak tahun lalu merilis empat lagu sebagai single satu per satu. Lagu-lagu itu adalah Born Ready, Keep On Movin', Feel Good, dan Takut Nanti Rindu.

Dalam sesi live Instagram dengan detikcom pada Rabu (20/1/2021), Rinni Wulandari membuka rencananya di tahun ini. Menurut dia, lagu-lagu yang telah dikeluarkannya pada tahun lalu akan ia rangkum bersama lagu-lagu lainnya dalam sebuah album.

Albumnya nanti akan berisikan lagu-lagu yang dia tulis berdasarkan pengalaman personalnya. Rinni Wulandari juga mengatakan dia lagu-lagu tersebut dapat memberikan pesan yang membangkitkan semangat.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Ada benang merah yang sama untuk menuju ke album. Tema albumnya aku ingin itu bisa jadi motivasi, pokoknya yang positif. Aku ingin orang yang dengar ngerasa, aduh ini albumnya message-nya dalem banget ya. Jadi semangat menjalani hari ke hari," kata Rinni Wulandari.

Musisi kelahiran 28 April 1990 itu juga mengaku, bulan depan dan bulan berikutnya akan menjadi waktu yang sibuk untuknya. Sebab Rinni Wulandari sudah menyusun sejumlah rencana untuk mendukung perilisan albumnya.

ADVERTISEMENT

"Soon, akan ada sesuatau di bulan Februari. Jadi Februari dan Maret akan banyak banget yang akan aku lakuin semoga bisa sesuai dengan planning ya," harap Rinni.

Pada kesempatan itu, dia juga bercerita mengenai kisah di balik penggarapan Takut Nanti Rindu yang menjadi lagu terbarunya.

"Ceritanya tentang anakku, aku takut rindu masa-masa dia kecil sekarang. Soalnya kan kami tidur sekamar, dia ngintilin aku kemana-mana. lagu Takut Nanti Rindu itu aku benar-benar rela melakukan apa pun untuk menghabiskan waktu bersama anakku," ceritanya.

Menurut Rinni, sejauh ini penggemarnya memberikan dua respons yang berbeda terhadap lagunya itu.

"Kalau buat orang-orang yang belum punya anak, biasanya jadi paham banget kasih sayang orang tua. Tapi untuk yang sudah punya anak tahu banget prioritas mungkin berubah," ungkap dia.




(srs/aay)

Hide Ads