Melihat Lagi Keseruan Fadly Padi dan Endah Laras di AIB Show

Melihat Lagi Keseruan Fadly Padi dan Endah Laras di AIB Show

Pingkan Anggraini - detikHot
Kamis, 02 Jul 2020 16:41 WIB
AIB Show
AIB Show. Foto: Pingkan Anggraini
Jakarta -

AIB Show edisi kedua telah berlangsung pekan lalu, Jumat (26/6/2020). Akan tetapi, keseruannya masih terkenang hingga kini. Dalam acara itu, session player yang terdiri dari Ade, Iqball dan Bani itu turut mengajak sejumlah musisi berkolaborasi.

Fadly 'Padi' dan Endah Laras menjadi musisi yang turut berkolaborasi dalam AIB Show edisi kedua.

Fadly tampil lebih dulu dan membawakan lagu Merdeka Sampai Mati milik Musikimia. Nuansa rock yang diciptakan mereka pun kental meski Fadly tidak langsung hadir ditempat yang sama bersama AIB.

Dalam kesempatan itu, Fadly juga mengenang kembali perjalanan musiknya dengan Padi. Dia bercerita bagaimana kiat band asal Surabaya itu dapat bertahan hingga masa sekarang.

"Jadi kami bikin pertamanya itu empat lagu ya dan empat lagu itu hampir setahun penyelesaiannya. Waktu itu Mas Piyu itu mau hampir selesai skripsi lah. Nah kami kirim lagu itu, dan Sony (label musik) lah yang terima lagu kami," tutur Fadly.

"Kalau eksistensi memang harus kami sendiri yang jaga. Semua dari kami sendiri. Ya selanjutnya kami hanya melanjutkan karakter yang mau kami bangun," sambung Fadly.



Berganti sesi, Endah Laras ikut tampil secara virtual dalam AIB Show. Mereka pun berduet membawakan Stasiun Balapan milik Didi Kempot. Momen itu menjadi kali pertama Fadly menyanyikan lagu dari mendiang musisi campursari yang disebut The Godfather of Broken Heart itu.

Momen mengharukan juga terjadi di AIB Show. Endah mengenang sosok Didi Kempot ia kenal secara akrab. Ia juga telah lama bekerja sama dengannya di dunia musik. Bagi Endah, pelantun lagu Cidro itu pun memiliki karakter yang sangat sederhana meski namanya telah dikenal bahkan hingga ke luar negeri.

Tidak hanya itu, rasa rendah hati yang dimiliki Didi Kempot juga menjadi salah satu hal yang selalu diingat Endah.



"Beliau itu adalah sosok yang sangat sederhana bahkan saking sederhananya dia sama sekali nggak punya WA, pakai hp jadul yang biasa itu," tutur Endah.

"Kalau bertemu dengan seseorang kadang orang mau foto sungkan gitu. Tapi beliau nggak, langsung 'sini-sini, kamu mau foto nggak?' gitu," kenang dia lagi.

Kangen sama serunya AIB Show edisi kedua? Saksikan serunya di video ini:

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT




(srs/dar)

Hide Ads