Rilis Single Kedua, Rapper Cilik Angan DaHooman Angkat Isu Rasisme

Rilis Single Kedua, Rapper Cilik Angan DaHooman Angkat Isu Rasisme

Dyah Paramita Saraswati - detikHot
Senin, 15 Jun 2020 11:18 WIB
Angan DaHooman, putra Cholil ERK saat berkunjung ke kantor detikcom.
Angan DaHooman. Foto: Asep Syaifullah/detikHOT
Jakarta - Setelah mengeluarkan 'Stay Up All Day', Angan DaHooman kembali merilis lagu baru berjudul 'Trumpet'. Lagu tersebut merupakan curahan dari kegelisahannya melihat tindak rasialisme yang terjadi baru-baru ini.

Dalam pesan singkat yang diterima detikcom, Angan mengungkapkan bahwa lagu itu awalnya ia tulis sebagai tugas sekolah.

"Lagu ini aku buat untuk tugas sekolah. Aku bikin lagunya seperti yang kubayangkan. Aku juga langsung kepikiran tentang rasisme yang dialami oleh George Floyd dan banyak lagi," ujarnya.



Angan mengungkapkan ia merasa marah karena orang diperlakukan tidak adil hanya karena perbedaan warna kulit.

"Aku sedih dan marah banget kenapa orang harus kehilangan nyawa hanya karena warna kulitnya. Semua orang punya hak hidup yang sama," lanjutnya.




(srs/doc)

Hide Ads