NIKI alias Nicole Zefanya baru saja merilis single anyar bertajuk 'Switchblade'. Dalam liriknya, 'Switchblade' berkisah tentang keberanian diri seseorang untuk memulai sesuatu yang baru.
"Lagu ini bercerita tentang bagaimana menjadi pemberani dan optimis. Ketika ada lingkungan baru dengan segala hal yang baru, kamu mungkin merasa takut," ujar NIKI dalam telewicara, baru-baru ini.
Bagi NIKI, ide lagu tersebut berangkat dari hal-hal personal yang ia alami beberapa tahun ke belakang. Ia terinspirasi dari pengalamannya ketika bertolak ke Amerika Serikat demi mengejar karier bermusiknya.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Ini terinspirasi ketika aku datang dari Indonesia ke AS. Aku benar-benar tidak mengenal siapapun atau bahkan tinggal di luar Jakarta sebelumnya," kata NIKI.
Baca juga: Stephanie Poetri Jatuh Hati Lagi |
Akan tetapi, meski berangkat dari pengalaman personalnya, NIKI tidak membicarakannya secara gamblang dalam lagu. "Aku menulisnya dengan metafora," ucapnya.
Video klip lagu tersebut juga telah rilis dengan Tom Teller menjadi sutradaranya. 'Switchblade' direncanakan akan masuk dalam album penuhnya yang berjudul 'Moonchild'.
(srs/dar)