'Seniman', Single Baru Adhitia Sofyan yang Lahir dari Kamar Tidur

'Seniman', Single Baru Adhitia Sofyan yang Lahir dari Kamar Tidur

Dicky Ardian - detikHot
Rabu, 22 Feb 2017 14:59 WIB
Seniman, Single Baru Adhitia Sofyan yang Lahir dari Kamar Tidur
Foto: Instagram Adhitia Sofyan
Jakarta - Sebuah single dari Adhitia Sofyan kembali hadir. Berjudul 'Seniman', lagu tersebut lahir dari dalam kamar tidurnya.

Di channel Youtube miliknya, yang dilihat detikHOT, Selasa (22/2/2017), Adhitia membagikan single barunya itu. Tidak hanya itu, di akun Instagram pun ia melakukan hal yang sama.

Uniknya, Adhitia mengungkapkan bahwa 'Seniman' direkam di kamar tidurnya sendiri. Lagu itu juga tidak akan berdiri sendiri, tapi ditemani tembang lainnya yang bakal hadir dalam sebuah album mini.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Di akhir 2016 saya kembali membuat beberapa lagu baru dan merekamnya. 'Seniman' adalah salah satu single dari sebuah mini album yang akan rilis tahun ini," ungkap Adhitia di akun Instagram-nya.

Pemilik album 'Quiet Down: Bedroom Recordings Vol.1' tersebut melanjutkan, "Saya kembali merekam semuanya di kamar tidur, ini adalah bedroom recordings volume berikutnya."

Senada dengan lagu-lagu yang pernah dirilisnya, Adhitia juga menggunakan bahasa yang ringan untuk mengisi 'Seniman'. Di dalamnya ia mengisahkan beberapa kebiasaan para seniman yang begitu akrab dengan kesunyian, kopi dan beberapa hal lainnya.

Saat ini, 'Seniman' juga sudah bisa didengarkan di beberapa situs musik digital.

(dar/mmu)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads