Sebelumnya, pada 2009, Adele masuk nominasi untuk kategori Song of The Year dan Record of The Year untuk lagu 'Chasing Pavements'. Lewat lagu yang sama, ia memenangkan piala Best New Artist dan Best Female Pop Vocal Performance.
Sedangkan di Grammy 2012, Adele banjir penghargaan lewat album '21'. Tak tanggung-tanggung, ia memenangkan 6 piala pada kategori Best Music Video untuk lagu 'Rolling in the Deep', Best Pop Vocal Album dan Best Pop Solo Performance lewat lagu 'Someone Like You', serta Record of the Year, Song of the Year, dan Album of the Year.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Tahun ini, lewat album '25' dan lagu-lagunya yang laris manis, sebut saja 'Hello' dan 'Send My Love (To Your New Lover)', Adele kembali diprediksi akan masuk sejumlah nominasi Grammy dan kembali keluar menjadi pemenang.
Akan tetapi, tahun ini persaingan bagi Adele cukup ketat. Selain Adele, Beyonce, Drake, hingga mendiang musisi legendaris David Bowie diprediksi akan bersaing ketat.
Nominasi Grammy 2017 diumumkan hari ini waktu Amerika Serikat, atau nanti malam waktu Indonesia. Simak terus kelanjutan beritanya di detikHOT! (srs/mmu)











































