Ssst...Glenn Fredly Buatkan Lagu untuk Aura Kasih

Ssst...Glenn Fredly Buatkan Lagu untuk Aura Kasih

M. Iqbal Fazarullah Harahap - detikHot
Kamis, 08 Okt 2015 18:40 WIB
Aura Kasih (gusmun/detikHOT)
Jakarta - Aura Kasih saat dikabarkan tengan dekat dengan sosok Glenn Fredly. Mempunyai teman dekat seorang penyanyi hebat seperti Glenn ternyata ikut mempengaruhi karier Aura.

Bahkan, pelantun 'Januari' itu membuatkan lagu khusus untuk Aura. Ia pun mengaku tetap profesional meski yang memberikan lagu itu adalah teman dekatnya sendiri.

Baca Juga: Evelyn ZA Siap Tampil di Carnegie Hall New York

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Kita profesional aja. Glenn kasih lagu terus kita profesional antara manajemen aku dan manajemen dia," ungkapnya saat ditemui di kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Kamis (8/10/2015).

Aura mengaku tak mudah untuk membawakan lagu ciptaan Glenn. Apalagi melihat nama besar Glenn yang rela memberikan karyanya untuk dirinya.

Simak Juga: Rod Stewart 'Mengemis' untuk Glastonbury

Sayangnya, Aura memberitahukan judul lagu dari ciptaan Glenn itu. Tapi yang pasti, Aura banyak belajar tentang musik saat berhubungan dekat dengan Glenn.

"Bawain lagu cuptaan seseorang itu beban ya. Jadi sebelum kita minta sama pencipta lagunya kita belajar dl karakter suara kita kayak bagaimana," pungkasnya.

(fk/ron)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads