detikHOT pun berkesempatan untuk menyaksikan pembuatan video mapping tersebut. Setidaknya video mapping tersebut akan menampilkan tiga versi.
"Jadi hari ini istimewa kita punya nomor yang unik, karena mas Erwin yang ingin ada trio KD di mana ada saat dimana kita menggunakan video mapping yang menampilkan aku dalam tiga versi," ucap KD di sela-sela pembuatan video mapping di studio Erwin Gutawa di kawasan Antasari, Kamis (30/4/2015).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Tiga versi mulai dari 20 tahunan, 30 tahunan, hingga sekarang. Jadi akan ada saat aku diam, visualnya yang gantian," sambungnya.
KD mengaku memang bukan hal mudah dalam menyiapkan video mapping. Mulai dari persiapan mic khusus hingga sinkronisasi antara video dan lagu.
"Ya kan nanti kita pake mic yang khusus untuk mendapatkan suara seperti yang disajikan di video mulai dari usia 20 tahunan dan 30 tahunan itu. Nah yang umur 20 tahunan kan agak cempreng-cempreng gitu," jelasnya.
(fk/ron)











































