The Rolling Stones Siap Kembali Manggung 26 Mei

The Rolling Stones Siap Kembali Manggung 26 Mei

- detikHot
Rabu, 02 Apr 2014 07:35 WIB
The Rolling Stones Siap Kembali Manggung 26 Mei
Jakarta - Setelah sempat mengundur tur di Australia hingga Oktober mendatang, The Rolling Stones seperti masih berduka dengan wafatnya L'Wren Scott. L'Wren tak lain adalah kekasih sang vokalis, Mick Jagger.

Seperti tak mau lama-lama berduka, pelantun 'Angie' siap untuk meneruskan karier mereka. Grup band asal Inggris itu pun bersiap untuk kembali naik ke atas panggung.

Melalui situs resminya, The Rolling Stones pun mengumumkan akan kembali manggung pada 26 Mei mendatang. Mereka akan tampil di Norwegia.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sebelumnya, setidaknya penampilan mereka di lima kota di Australia harus diundur hingga Oktober mendatang. Pengunduran tersebut juga sempat membuat para penggemarnya di Australia kecewa.

Untungnya, The Rolling Stones sudah memastikan tur akan kembali digelar pada Oktober mendatang. Selain itu, penampilan Mick Jagger Cs di Selandia Baru juga harus bernasib lama diundur hingga Oktober mendatang.

(fk/wes)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads