Piyu: Padi Memang Harus Hibernasi

Piyu: Padi Memang Harus Hibernasi

- detikHot
Selasa, 25 Mar 2014 11:17 WIB
Piyu: Padi Memang Harus Hibernasi
Jakarta - Meskipun belakangan ini lebih sibuk dengan urusan produksi film, Piyu tetap tak bisa menghindari pertanyaan tentang bandnya, Padi. Meskipun Piyu berkali-kali telah menegaskan bahwa Padi sedang vakum, namun penggemar terus saja penasaran.

"Padi saat ini vakum, hibernasi, dan apapun yang saya lakukan tidak ada kaitannya dengan Padi," tegas Piyu untuk kesekian kalinya saat ditemui di kawasan Jakarta Barat, Senin (24/3/2014).

Piyu menambahkan bahwa saat ini memang belum ada kepastian sampai kapan Padi akan hibernasi. Yang jelas, Piyu tengah sibuk dengan segala proyek 'selingkuhan'-nya dari Padi.

"Ini adalah masa di mana kita sendiri-sendiri. Mereka sedang bikin proyek sendiri dengan Musikimia, saya tidak terlibat, itu hak prerogatif mereka. Begitu juga sebaliknya," ucapnya menunjuk pada apa yang dilakukan sang vokalis.

"Band Padi memang nggak berjalan, harus hibernasi, harus vakum, itu nggak nyangka kan? Tapi kita harus tetap jalan. Kita harus maju dengan cara kita seperti ini. Itu jadi kayak batin, motivasi," pungkasnya.

(fk/mmu)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads