Jared Leto Tak Tertarik Sama Groupies

Jared Leto Tak Tertarik Sama Groupies

- detikHot
Jumat, 08 Okt 2010 11:02 WIB
London - Aktor sekaligus vokalis band 30 Seconds to Mars, Jared Leto mengaku tidak doyan cinta satu malam. Jared pun mantap menolak groupies.

Groupies adalah orang yang senang mencari keterikatan dengan seorang musisi atau selebriti baik secara emosi ataupun seksual. Jared tidak mau memanfaatkan status rockstar-nya untuk mendapatkan kepuasan seks.

Para groupies datang padanya untuk memberikan karya atau puisi. Kadang mereka membuatkan gelang khusus untuk Jared. Bahkan tidak sedikit yang menawarkan kenikmatan seks. Namun Jared memilih untuk tidak melakukan hal tersebut, karena kehidupan seksnya dinilai sudah cukup menyenangkan.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Seks bisa jadi hadiah yang indah, tapi musik (kami) tidak menembus hal itu. Dan untungnya itu bukan area yang pernah kami lakukan," ujar Jared dilansir Showbiz Spy, Jumat (8/10/2010).

Pelantun hits 'From Yesterday' itu memang tipikal pria yang ramah pada siapa saja, termasuk fansnya. Pria kelahiran 26 Desember 1971 itu mengaku suka berbagi banyak hal.

"Saya bisa sangat ramah ketika bersama seseorang. Manusia adalah makhluk hidup yang rumit. Saya jarang menutupi sesuatu. Saya sangat terbuka dan suka berbagi," jelasnya.

(yla/eny)

Hide Ads