Pelangi di Mars: Film Anak Berbalut Teknologi Hybrid dan Kisah Futuristik

Pelangi di Mars: Film Anak Berbalut Teknologi Hybrid dan Kisah Futuristik

Muhammad Ahsan Nurrijal - detikHot
Rabu, 26 Nov 2025 13:43 WIB
film pelangi di mars
Pelangi di Mars: Film Anak Berbalut Teknologi Hybrid dan Kisah Futuristik. (Foto: ist)
Jakarta -

Industri film Indonesia kembali menghadirkan karya baru berjudul Pelangi di Mars, produksi Mahakarya Pictures. Film ini menghadirkan pendekatan berbeda dengan memadukan live-action dan animasi 3D secara menyeluruh.

Sutradara Upie Guava mengungkapkan gagasan awal film ini muncul dari kerinduan terhadap film-film petualangan luar angkasa yang dulu menemani masa kecil dan merangsang imajinasi, seperti Star Wars dan Back to the Future.

"Idenya sederhana yaitu kami ingin membangkitkan semangat petualangan luar angkasa seperti film-film besar yang kita tonton saat kecil," kata Upie Guava saat ditemui di kawasan Senayan, Jakarta Pusat, kemarin.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Upie Guava juga mengaku minimnya tontonan bermutu bagi anak-anak Indonesia menjadi pendorong kuat dirinya untuk membuat film ini.

"Saya ingin mewujudkan mimpi bahwa ada anak Indonesia yang bisa memimpin petualangan menjelajahi alam semesta," bebernya.

ADVERTISEMENT

Atas dasar hal tersebut, ia berharap Pelangi di Mars dapat memotivasi generasi muda untuk lebih percaya diri, berani bermimpi, serta menggunakan kecerdasan mereka untuk menaklukkan tantangan.

Di sisi lain, produser Dendi Reynando menjelaskan proyek ini mengusung teknologi hybrid yang memungkinkan interaksi halus antara aktor manusia dan karakter robot hasil animasi.

"Film ini adalah pintu masuk ke dunia Pelangi di Mars. Teknologi hybrid memberi ruang imajinasi lebih luas, tapi tetap humanis karena inti cerita adalah keluarga dan persahabatan," terang Dendi Reynando.

Film ini mengisahkan Pelangi, seorang anak perempuan yang menjadi manusia pertama yang lahir dan dibesarkan di Mars. Ia tinggal bersama robot-robot cerdas yang menemaninya dalam perjalanan besar mencari mineral langka untuk menyelamatkan Bumi.

Alurnya menggabungkan unsur drama keluarga, petualangan luar angkasa, elemen sains, hingga tampilan visual bernuansa futuristik. Film Pelangi di Mars dibintangi oleh Messi Gusti, Myesha Lin Adeeva, Lutesha, Livy Renata, dan Rio Dewanto.




(ahs/mau)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads