Jejak Konflik Kungfu Hustle: The Beast Kritik Stephen Chow

Jejak Konflik Kungfu Hustle: The Beast Kritik Stephen Chow

Nugraha - detikHot
Selasa, 11 Okt 2022 13:35 WIB
Kungfu Hustle
Adegan The Beast dan Sing Foto: dok Kungfu Hustle
Jakarta -

Liang Xiaolong yang berusia 74 tahun pernah dikenal sebagai Empat Naga Kecil di industri hiburan Hong Kong bersama dengan Bruce Lee, Jackie Chan dan Ti Lung. Liang Xiaolong terkenal dengan perannya sebagai Chen Zhen di film drama Heroic Huo Yuanjia.

Setelah hampir 20 tahun pensiun, Liang Xiaolong diundang oleh Stephen Chow untuk memainkan karakter The Beast, peran penjahat dalam Kungfu Hustle. Film legendaris itu dirilis pada 2004, membuat keriuhan di dunia hiburan Hong Kong.

Liang Xiaolong pun makin dikenal publik. Tapi, ia tak menyangka gara-gara film itu juga hubungannya dengan Stephen Chow makin buruk.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Pada 2012, Liang Xiaolong mengutuk Stephen Chow karena terlalu munafik dalam sebuah wawancara. Ia menuduh kontrak film itu menyimpan banyak rahasia.

Akibatnya, uang yang didapatkannya tak sebanding dengan popularitas film tersebut. Stephen Chow juga tidak tinggal diam, ia membantah tuduhan tersebut. Namun, kedua belah pihak memiliki pendapat yang berbeda.

ADVERTISEMENT

"Tak baik memarahi Stephen Chow, tapi dia berulang kali melakukannya," kata Liang Xiaolong dikutip beberapa media Hong Kong.

Konflik itu juga diungkapkan secara terbuka kepada publik. Mereka saling melempar kritik satu sama lain. Hubungan keduanya pun benar-benar putus. Bahkan tak lagi bekerjasama di film.

Dibandingkan dengan Stephen Chow, Liang Xiaolong memasuki bisnis pertunjukan lebih awal. Ketika masih muda, ia sudah menyukai seni bela diri.

Ia bahkan meninggalkan keluarga di usia tujuh untuk belajar. Pada usia 15 tahun, ia diperkenalkan ke Shaw Film Company di Hong Kong, oleh pamannya yang merupakan instruktur seni bela diri.

Dalam beberapa tahun terakhir, Liang Xiaolong terus mengurangi kegiatannya di dunia film. Tahun lalu, ia membintangi film yang membawa kembali jejak Kungfu Hustle sebagai pendekar dengan ilmu katak.

Tetapi karena skrip dan kualitas produksi film yang kurang oke, netizen mengkritiknya. Kini Liang Xiaolong lebih banyak aktif dalam berbagai kegiatan seni bela diri untuk mengajar generasi muda.




(nu2/dar)

Hide Ads