Melanjutkan jalan cerita dari film-film Marvel sebelumnya, Doctor Strange 2 bertajuk Doctor Strange In The Multiverse Of Madness akan segera tayang.
Film bertemakan multiverse sebagai efek lanjutan dari apa yang diperbuat Strange dalam Spider-Man: No Way Home itu akan memiliki kompleksitas yang cukup tinggi.
Melalui trailer filmnya yang rilis beberapa waktu lalu, Doctor Strange 2 akan bercerita mengenai perjalanan Strange yang tengah meneliti Time Stone (Eye Of Agamotto).
Di tengah penelitiannya tersebut, Strange mendapati berbagai ancaman yang muncul sebagai akibat dari perbuatannya di film Spider-Man sebelumnya.
Di sisi lain, para fans pun dibuat semakin bergairah dengan melihat adanya Scarlett Witch yang juga tampil dan membutuhkan bantuan dari Strange.
Film yang disutradarai oleh Sam Raimi itu jelas akan tetap menampilkan Benedict Cumberbatch sebagai Doctor Strange dan juga Benedict Wong sebagai Wong.
Selain itu, terdapat pula aktor-aktris baru seperti Elizabeth Olsen, Patrick Stewart, Rachel McAdams, Xochitl Gomez, dan masih banyak lagi.
Tidak hanya itu, karakter dari Ryan Reynold yakni Deadpool dirumorkan juga akan hadir dan menghiasi film ini. Hal itu sontak membuat para fans semakin menggila menunggu film yang akan segera tayang pada 4 Mei 2022.
Tidak hanya filmnya saja, penggemar pun biasanya akan berburu lebih dulu merchandise collectable dari film garapan Marvel Studios.
Kali ini, Shell Indonesia telah bekerja sama dengan The Walt Disney Company untuk menghadirkan merchandise limited edition dari Marvel Studios yang lebih tepatnya di film Doctor Strange in the Multiverse of Madness. Barang-barang itu di antaranya seperti buku tulis, tas ransel, kaus, topi, dan lain sebagainya.
"Kami gembira dapat berkolaborasi dengan The Walt Disney Company yang secara konsisten menghadirkan terobosan inovatif dalam menyajikan hiburan terkini bagi masyarakat dunia. Semangat untuk berinovasi ini sejalan dengan aspirasi kami dan kolaborasi perdana dengan The Walt Disney Company ini merupakan wujud komitmen kami dalam menghadirkan pengalaman baru bagi para pelanggan setia Shell. Melalui program promo spesial ini, kami ingin menjadikan SPBU Shell sebagai tempat yang menyenangkan bagi para pelanggan yang berkunjung," ujar Dian Andyasuri selaku Direktur Mobility Shell Indonesia dalam keterangan.
Tidak dijual secara umum, agar bisa mendapatkan merchandise tersebut para fans dapat mengumpulkan poin pada aplikasi Shell Go+, berbelanja di convenience store Shell Select, atau dengan bertransaksi secara online melalui platform Shell di official store GoFood, Grab Mart, Tokopedia, Shopee, dan Blibli.com.
Nantinya, poin yang sudah terkumpul tersebut dapat ditukarkan dengan merchandise limited edition Doctor Strange In The Multiverse of Madness yang tersedia.
Selain itu, dalam program bertajuk program loyalitas Shell Go+, Shell Indonesia juga telah menyiapkan hadiah utama perjalanan ke New York bagi siapa saja yang beruntung melalui undian spesial. Di situ, pemenang bakal tur mengunjungi beberapa lokasi pembuatan film Doctor Strange In The Multiverse of Madness.
Melalui program itu, Shell Indonesia berharap dapat terus memberikan pengalaman istimewa bagi pelanggan setia, menciptakan inspirasi, dan momen tak terlupakan dalam kehidupan sehari-hari para pelanggan setia.
(mau/pus)