Tayang Awal 2022, Ini Bocoran Film 'Akad' yang Dibintangi Kevin Julio

Dea Duta Aulia - detikHot
Jumat, 03 Des 2021 19:01 WIB
Foto: Dea Duta Aulia/detikcom
Jakarta -

Film drama percintaan dan keluarga 'Akad' akan tayang di bioskop mulai Februari 2022 mendatang. Film bergenre drama ini terinspirasi dari lagu berjudul 'Akad' karya Moh. Istiqamah Djamad (Is) alias Pusakata.

Film yang dibintangi sejumlah artis ternama seperti Kevin Julio, Indah Permatasari, Mathias Muchus, Debo Andryos, Jennifer Coppen, dan Nino Fernandez ini mengambil lokasi syuting di Destinasi Pariwisata Super Prioritas (DPSP) The Mandalika di pulau Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB).

"Film ini adalah kisah dan penerjemah lirik lagu berjudul 'Akad' yang dibuat oleh Mas Is, saya memanggilnya dengan menggunakan garis cerita yang sederhana dan mudah dijangkau, saya ingin menggambarkan bait-bait lagu 'Akad' ke dalam perasaan tertentu, harapan, kerinduan, pengorbanan, kasih sayang, ketakutan, perasaan, marah, benci, dan jatuh cinta," kata Sutradara dan penulis film 'Akad' Reka Wijaya dalam press conference di Plaza Indonesia Jakarta, Jumat (3/12/2021)

Ia bercerita, film ini memiliki kisah tentang Pak Abdi pengemudi taxi online yang diperankan oleh Mathias Muchus memiliki keinginan kuat agar anaknya Indira untuk bisa segera mendapatkan jodoh dan menikah. Sayangnya, keinginan Pak Abdi tak serta merta dituruti oleh sang anak. Sebab Indira merupakan sosok wanita yang mandiri dan merasa tidak perlu untuk menikah.

Sementara itu, Kevin Julio yang merupakan pemeran Dion berprofesi sebagai ahli konservasi alam yang bekerja di Lombok. Di tengah kesibukannya, Dion yang masa kecilnya tinggal di Jakarta terpaksa harus pulang ke Ibu Kota untuk mengurus pekerjaan administrasinya. Sayangnya, Indira dan Dion bertemu pada momen yang kurang tepat tapi semesta menentukan yang berbeda.

"Pada prinsipnya, Film Akad ini adalah bagaimana manusia bertemu dan menjalani hidup dengan pasangan yang dicintainya," tutup Reka.

Salah satu pemain, Indah Permatasari pun mengapresiasi proses pembuatan film 'Akad'. Menurutnya, semua sudah dipersiapkan dengan matang sehingga dalam menjalankan peran pun tidak ada beban.

"Dari skripnya udah mateng banget. Proses syuting (film 'Akad') jadinya tidak ada beban," kata Indah.

Press Conference Film Akad Foto: Dea Duta Aulia/detikcom

Lawan mainnya, Kevin Julio juga mengatakan hal serupa. Meskipun ia merasa peran yang dimainkan bukan seperti kepribadiannya, namun tetap menikmati setiap proses pembuatan film tersebut.

"So far aman aja kita enjoy syuting," kata Kevin.

Bagi Kevin, salah satu hal berkesan dalam proses pembuatan film tersebut yakni dari lokasi syutingnya. Di sana (Mandalika) banyak sekali menyuguhkan pemandangan yang indah membuat para pemain merasa enjoy saat melakukan proses pengambilan gambar.

"Pada saat kita syuting belum jadi (sirkuitnya). Indah banget di sana (Mandalika)," tutup Kevin.




(akn/ega)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork