Selalu mendapatkan peran yang baik, selebgram cantik Anya Geraldine ingin bermain film yang lebih menantang.
Saat ditanya oleh rekan media, Anya memiliki keinginan bermain film action dan ingin menjadi peran antagonis.
"Karakter yang pengen aku coba, berhubung selama 5 film main jadi orang baik terus. Aku pengen yg menantang sih, entah pingin jadi antagonis, mungkin action atau apa" harap Anya saat ditemui di kawasan Epicentrum XXI, Kuningan, Jakarta Selatan, Senin (09/12)19).
Di film terbarunya 'Rembulan Tenggelam di Wajahmu' Anya berperan sebagai pasangan Ray dewasa yang diperankan oleh Arifin Putra.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Sempat waktu itu, cuma waktu itu belum cocok jadwalnya", ungkapnya.
Ia bahkan sampai merelakan pekerjaan nya sebagai selebgram demi belajar fighting jika mendapatkan tawaran untuk bermain film action.
"Tapi kalau misalnya aku dapat tawaran itu aku mau banget sih, untuk merelakan pekerjaan selebgram yang sibuk ini. Belajar fighting gitu aku mau", ujar Anya.
(doc/doc)