Ini Poster Pertama Film 'Star Wars'

Ini Poster Pertama Film 'Star Wars'

Ollivia Pratiwi - detikHot
Selasa, 30 Mei 2017 16:43 WIB
Foto: Poster Star Wars (ist)
Jakarta - Poster original yang digunakan untuk mempromosikan rilisnya 'Star Wars' tahun 1977, bisa dibilang merupakan salah satu gambar paling terkenal yang digunakan dalam promosi film. Namun, sepertinya masih ada beberapa fakta yang tidak disadari para penggemar tentang poster tersebut.

Poster tersebut sering disebut sebagai poster 'Star Wars A Style'. Poster yang dirancang dan dilukis oleh Tom Jung In ini disebut bak memiliki sihir yang nyata untuk menggambarkan nuansa epik film fantasi tersebut.

Untuk merayakan anniversary ke-40 tahun dari film original 'Star Wars' alias 'Star Wars: A New Hope', sebuah artikel baru saja diterbitkan di situs resmi Star Wars; mengungkapkan beberapa tindakan di balik layar yang mempengaruhi rancangan poster tersebut.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Artikel tersebut membeberkan detail kecil seperti fakta bahwa Luke memakai versi putih dari sepatu Vander dan bahwa Laila membawa blaster yang identik dengan Han Solo. Juga termasuk fakta mangenai perubahan yang dilakukan beberapa kali untuk pakaian Leila.

Kemiripannya dengan ilustrasi Frank Frazetta untuk versi sastra dari 'Conan the Barbarian', juga bukan kebetulan. Jung memang mencontoh karakter Luke dan Leila dengan gaya Frazetta. Tidak heran, sebab sutradara George Lucas merupakan penggemar dari Frazetta.

Meskipun fakta-fakta tersebut tidak mengungkapkan sesuatu yang baru, hal tersebut tatap menarik. Terutama bagi para penggemar. Artikel tersebut merupakan pengingat tentang sejarah dan latar belakang yang berlangsung dicbalik layar, yang jauh sebelum franchise 'Star Wars' menjadi sebesar sekarang. (doc/doc)

Hide Ads