Alejandro Inarritu Bersaing Rebut Penghargaan Sutradara Terbaik di Oscar 2016

Alejandro Inarritu Bersaing Rebut Penghargaan Sutradara Terbaik di Oscar 2016

Devy Octafiani - detikHot
Kamis, 14 Jan 2016 21:25 WIB
Alejandro Inarritu Bersaing Rebut Penghargaan Sutradara Terbaik di Oscar 2016
Foto: Istimewa
Jakarta - Masih dari pengumuman nominasi ajang The 88th Academy Awards atau Oscar 2016. Kategori bergengsi lain yang telah dibacakan yakni Best Directing.

Lewat 'The Revenant', nama sutradara Alejandro Inarritu bersaing dengan empat sutradara lainnya. Di antaranya Adam McKay (The Big Short), Lenny Abrahamson (Room), Tom McCarthy (Spotlight), juga George Miller yang membesut 'Mad Max: Fury Road'.

Jika nantinya Inarritu berhasil menang, maka sutradara asal Meksiko itu akan panen piala setelah sebelumnya ia juga membawa pulang Golden Globe.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

'Mad Max: Fury Road' juga menjadi salah satu film yang paling banyak masuk nominasi. Kategori Best Directing sendiri dibacakan langsung oleh Presiden The Academy Awards, Cheryl Boone Isaacs yang didampingi oleh sutradara John Krasinki di Samuel Goldwyne Theater, Beverly Hills, Kamis (14/1/2016) pukul 05.30 pagi waktu setempat.

Malam puncak Academy Awards yang ke-88 akan dipandu oleh komedian Chris Rock. Gelaran tersebut akan dilangsungkan di Dolby Theater, Hollywood, Amerika Serikat pada 28 Februari mendatang.

(doc/ron)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads