Informasi tersebut datang langsung dari CEO Hasbro Brian Goldner. Dalam wawancara dengan TFW20115, Goldner mengatakan, "Seiring dengan perkembangan yang kami lakukan, kami membayangkan beberapa film lanjutan 'Transformers. Tak hanya di jalur saat ini, tetapi juga spinoff dan fokus oada beberapa karakter yang disukai di seluruh dunia," katanya.
Baca Juga: 'San Andreas' Guncang Box Office
"Banyak dari kalian yang tahu Bumblebee; si Camaro kuning, yang dulunya dikenal VW Bug kuning dan dia adalah karakter yang disukai anak-anak di seluruh dunia," lanjutnya.
Goldner juga menyebut kemungkinan karakter tersebut memiliki film sendiri. "Kita bisa melihat cerita tentang Bumblebee dan karakter lain. Kami sedang dalam proses membangun keseimbangan brand antara bisnis buku komik, tv, game digital dan film terbaru," jelasnya.
Baca Juga: 'Erin Brockovich', Pengacara Tanpa Ijazah yang Menangkan Gugatan Rp 4,4 Triliun
Saat ini penulis Akiva Goldsman sudah didapuk unuk memimpin proyek pengembangan cerita 'Transformers'. Ia mempimpin sebuah tim penulis seperti Robert Kirkman ("The Walking Dead"), Zak Penn ("Pacific Rim 2", "The Incredible Hulk"), Jeff Pinkner ("The Amazing Spider-Man 2"), duo Art Marcum dan Matt Holloway ("Iron Man"), Andrew Barrer serta Gabriel Ferrari ("Ant-Man").
(Adhie Ichsan/Atmi Ahsani Yusron)