Dalam film tersebut Iko akan beradu akting dengan petarung UFC nan cantik Ronda Rousey. 'Mile 22' yang diproduseri Peter Berg akan membawa film action thriller itu kepada dua karakter utama yang bekerjasama menghadapi pertarungan sengit dalam menangani kasus korupsi.
"Aku penggemar berat pekerjaan Gareth (Evans) dan Iko di film 'The Raid', dan aku sangat bersemangat mengenai kemungkinan bekerjasama dengan Ronda dan Iko dalam semangat gelombang baru film pertarungan yang berkembang dari Indonesia," kata Berg seperti dikutip dari Variety, Selasa (3/3).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Menurut Berg, kolaborasi Ronda dan Iko akan menghasilkan tim yang kuat dan unik dengan masing-masing keahlian mereka di bidang martial arts. Ronda sebelumnya tampil di 'Expendables 3' dan akan muncul di film 'Furious 7'.
Belum diketahui sutradara yang akan diberi tanggung jawab untuk memegang proyek ini. Namun Berg sudah mendapuk Graham Roland sebagai penulis skenario.
(ich/mmu)











































