Arnold Is Back! Trailer Perdana 'Terminator: Genisys' Sajikan Adegan Penuh Action

Arnold Is Back! Trailer Perdana 'Terminator: Genisys' Sajikan Adegan Penuh Action

- detikHot
Jumat, 05 Des 2014 15:39 WIB
Arnold Is Back! Trailer Perdana Terminator: Genisys Sajikan Adegan Penuh Action
Jakarta - Trailer perdana 'Terminator Genisys' akhirnya dirilis. Adegan dibuka dengan latar belakang masa depan, dimana dunia berada di ambang kehancuran.

"Jika kita mati hari ini, umat manusia akan binasa bersama kita," kata karakter John Connor yang diperankan Jason Clarke kepada para pasukannya.

Connor kemudian mengirim Kyle Reese (Jai Courtney) kembali ke masa lalu untuk menyelamatkan ibunya, Sarah O'Connor. Tetapi, yang terjadi dalam trailer malah Sarah yang menyelamatkan Kyle beberapa kali dari ancaman robot mematikan.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Menggunakan mesin waktu, Kyle kembali ke tahun 1984 dengan misi menghindarkan sarah dari robot yang diprogram untuk membunuhnya. Tetapi keadaan dunia di masa itu tak seperti yang dibayangkan.

"Semuanya telah berubah," kata Sarah seraya menambahkan bahwa latar waktu dimana Kyle dikirim ke masa lalu sudah tidak ada.

Trailer juga kembali menampilkan Arnold Schwarzenegger sebagai cyborg yang memiliki kalimat ikonik, 'I'll be back." Ia turut bertempur untuk menyelamatkan Sarah.

'Terminator: Genisys' disutradarai Alan Taylor yang sebelumnya mengarahkan 'Thor: The Dark World'. Film yang akan tayang di bioskop AS pada 1 Juli 2015 ini merupakan reboot, yang berarti menceritakan kembali kisah 'Terminator' dengan sentuhan berbeda.



(ich/ron)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads