"Film ini punya lebih banyak unsur motivasi dan inspirasinya," ungkap Jani yang berperan menjadi Kodok dalam 'Catatan Akhir Sekolah' produksi Darihati Films saat acara pra-produksi di Kawasan Depok, Rabu, (05/11/14) kemarin.
Jani menjelaskan meskipun banyak mantan stand-up comedy yang terlibat di dalamnya, tapi film ini memiliki kesan serius juga. Yaitu adanya motivasi ketika para pemain menyelesaikan konfliknya masing-masing.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Untuk bisa menyampaikan pesan yang lebih mendalam, dalam film besutan sutradara Jay Sukmo itu memang hampir seluruh pemain adalah para mahasiswa perguruan tinggi. Di antaranya, Anjani Dina, Elyzia Mulachela dan Andovi Da Lopez.
Selain itu, meskipun tidak lagi kuliah aktor-aktor yang terlibat masih terbilang muda, misalnya Muhadkly Acho dan Ajun Prawira. Ditambah lagi, ada penampilan istimewa dari Mario Teguh dan Aida Nurmala yang membuat film ini semakin penasaran untuk ditonton.
Film yang diangkat dari novel karya Sam Maulana itu menceritakan kisah mahasiswa yang menyelesaikan skripsi dengan bumbu romantika cinta, pergolakan batin dan perpecahan persahabatan. Rencananya, minggu depan 'Catatan Akhir Kuliah' akan memulai syutingnya dan siap tayang awal tahun depan.
(hap/mmu)











































