Syuting di Kawasan Prostitusi, Laudya Cynthia Bella Ditemani Ibunda

Syuting di Kawasan Prostitusi, Laudya Cynthia Bella Ditemani Ibunda

- detikHot
Rabu, 27 Agu 2014 12:57 WIB
Syuting di Kawasan Prostitusi, Laudya Cynthia Bella Ditemani Ibunda
Jakarta -

Mendapat peran sebagai wanita pemijat di Thailand, membuat Laudya Cynthia Bella mendatangi kawasan prostitusi. Pengalaman itu adalah salah satu bagian menarik bagi Bella selama produksi film 'Haji Backpacker.'

"Harus gabung bersama mereka. Seru suasananya. Aku ditemani mama," kata Bella kepada detikHOT.

Karakter yang diperankan Bella bernama Marbel. Dia adalah TKI yang berjuang di negeri orang setelah sempat tertipu.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Aku orang Subang, karakternya perempuan yang sangat kuat, harus menghidupi keluarganya, di sini dia nggak punya pilihan lain, dia TKW tapi kena tipu agen," urainya.

Untuk persiapan perannya, Bella harus menaikkan bobot tubuh hingga empat kilogram agar terlihat lebih berisi. Selain itu, ia juga memakai riasan yang lebih tebal dari biasanya.

Film 'Haji Backpacker' menceritakan tentang sosok Mada (Abimana Artasatya), yang patah hati. Karena marah pada kenyataan. Ia lantas memutuskan untuk nenjadi backpacker dan hidup bebas. Bahkan, ia juga meninggalkan Tuhan, keluarga dan teman-temannya. Marbel adalah salah satu tokoh yang singgah dalam kehidupan Mada.

Pada dunia luar yang bebas, Mada menemukan kebahagiaan ragawi. Namun, merasa kosong secara rohani. Di saat yang penuh kerapuhan inilah, tangan Tuhan mengajaknya untuk kembali melalui serangkaian peristiwa. Berkelana dari satu negara ke negara lainnya, menyingkap kesadaran demi kesadaran Mada, kalau Tuhan sebenarnya mencintai dan selalu menjaganya dengan aturan yang sempurna.

"Siapapun yang lagi alamin masa-masa galau seperti layangan putus, ternyata jawabannya hanya satu...mendekatkan diri ke Allah," kata Bella.

'Haji Backpacker' yang diarahkan Danial Rifki itu dibintangi oleh Abimana Aryasatya, Dewi Sandra sebagai Sophia, dan Laura Basuki berperan sebagai Suchun. Film produksi Falcon Pictures itu juga akan menampilkan sosok Pipik Dian Irawati (Istri Alm. Ustaz Uje), Ray Sahetapy, Kenes Andari, dan Dion Wiyoko.

Sebelum menonton filmnya pada 2 Oktober mendatang, simak trailer selengkapnya di bawah ini.



(ich/ich)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads