'Yeoja Chingu' yang dalam bahasa Indonesia berarti 'teman cewek' atau secara istilah bisa berarti 'pacar' debut Januari 2015 dengan lagu berjudul 'Glass Bead'. Dengan segera track ini nempel di kuping pendengar. G-Friend baru mencapai jackpot ketika 'Me Gustas Tu' dirilis musim panas di tahun yang sama.
Lagu itu menjadi viral bersama dengan video penampilan G-Friend di sebuah acara off-air yang menjadi sorotan berbagai media online di dunia. Dalam video itu, beberapa member jatuh berkali-kali saat menarikan koreografi di atas panggung yang licin karena hujan. Namun berkahnya video itu justru membuat G-Friend makin terkenal. 'Rough' kemudian menyusul awal tahun ini dan berhasil membawa pulang belasan piala di acara musik.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Baca Juga: Kejutan! SNSD Rilis Lagu Spesial untuk Fans di Ulang Tahun Debut ke-9
"Kami masih tidak bisa percaya itu bisa terjadi," kata Yuju dalam wawancara showcase comeback mereka di Seoul saat perilisan album 'LOL'. "Rasanya seperti mimpi saja," lanjut Yuju, member yang jatuh paling parah di video penampilan 'Me Gustas Tu' yang viral itu.
SinB menebak-nebak kenapa kemudian lagu mereka sangat disukai. Ia menyebut bahwa konsep yang mereka tampilkan dengan power dan image innocent memegang peranan penting untuk kesuksesan sederet title track mereka.
"Senang sekali mendengar orang-orang bilang kalau kami sudah menemukan warna musik kami," katanya.
Simak Juga: 350 Artis dan Staf SM Entertainment Liburan ke Hawaii Agustus
G-Friend memasukkan unsur rock dalam setiap lagu andalannya. Beberapa lagu terdengar seperti musik-musik J-Pop dan soundtrack anime. Seperti yang terbaru 'Navillera' yang sebenarnya masih terasa tidak jauh berbeda dari 'Rough', namun punya pesona tersendiri yang bikin kita ingin mendengarkan lagunya terus-terusan.
(ron/ron)