Tampan dan Terkenal, Kim Woo Bin Tetap Rendah Hati

Main Stage

Tampan dan Terkenal, Kim Woo Bin Tetap Rendah Hati

- detikHot
Selasa, 17 Mar 2015 10:50 WIB
Tampan dan Terkenal, Kim Woo Bin Tetap Rendah Hati
Jakarta - Kesan bad boy memang tak lepas dari sosok Kim Woo Bin. Bertubuh kekar dan manly serta memiliki wajah yang berkarakter membuat bintang 'Heirs' itu kerap mendapat peran pembuat onar di drama atau film.

Meski begitu, Woo Bin mengaku sebenarnya ia adalah seorang pria yang pendiam. Tak jarang melihat pria pemilik suara berat itu malu-malu di atas panggung fan meeting 'White Day with Kim Woo Bin in Indonesia' yang digelar pada akhir pekan lalu.

"Tidak ada yang sempurna. Saya setiap hari belajar dan mengembangkan diri sendiri. Saya hanya orang biasa. Berusaha untuk menjadi yang lebih baik," katanya saat ditemui di kawasan Kasablanka, Jakarta Selatan baru-baru ini.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Hot Photo: Senyuman Malu-malu Kim Woo Bin di Jumpa Pers Jakarta

"Saya ingin menjadi aktor yang membekas di hati penonton hingga 10 tahun mendatang," ujar pemeran Choi Young Do di drama 'Heirs' tersebut.

Meski kini namanya semakin bersinar, Woo Bin pun tak percaya jika dirinya memiliki begitu banyak fans di Indonesia. Ia merasa terharu atas sambutan yang hangat di Tanah Air.

Baca Juga: EXID Pamer Perut Rata untuk Pemotretan Mizuno Korea

"Saya bukan apa-apa, hanya aktor. Terima kasih telah menyambut saya di sini. Waktu yang dihabiskan saat ini (di Jakarta) sangat berharga dan akan selalu saya ingat," tutupnya.

(kak/ron)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads