Ravi Terancam Wamil Ulang, VIXX Promosi Bertiga

Tim detikcom - detikHot
Kamis, 19 Jan 2023 15:27 WIB
Foto: Instagram @ravithecrackkidz
Jakarta -

Ravi VIXX beberapa waktu lalu diduga melakukan kecurangan untuk mengurangi tugas wajib militer. Hal tersebut membuatnya terancam mengulang wamil.

Ramai diberitakan pekan lalu, Ravi diduga melakukan kecurangan dengan memakai jasa calo untuk memalsukan surat keterangan kesehatan agar terhindar dari tugas wajib militer sebagai tentara aktif. Diketahui, saat ini sang rapper tengah menjalani wajib militer di pelayanan publik.

Kabar tersebut menjadi heboh setelah pihak kepolisian menangkap sekelompok calo dengan tudingan membantu orang-orang terkenal untuk menghindari atau mengurangi efek tugas wajib militer mereka. Layanan tersebut diatur oleh seorang mantan pejabat militer bernama Mr. Goo, menggunakan pengetahuan yang diperolehnya dari bertugas di militer.

Ia mendirikan kantor di kawasan Gangnam, Seoul dan memberitahukan kepada orang-orang soal bagaimana menghindari atau mengurangi tugas wajib militer mereka. Mr. Goo diketahui bekerja sama dengan sejumlah ahli, seperti bermitra dengan ahli saraf untuk mendiagnosis individu dengan epilepsi untuk membantu mereka dibebaskan atau menerima pengurangan tugas wajib militer.

Imbas dugaan tersebut, Ravi akan menjalani investigasi polisi mengenai kasus pemalsuan dokumen kesehatan. Jika terbukti melakukan kecurangan, ia terancam hukuman hingga 5 tahun penjara dan harus mengulang wajib militer.

Di tengah kontroversi tersebut, VIXX berniat untuk tetap melakukan promosi sebagai grup dengan tiga orang member tahun ini. Pada 3 Januari 2023, mereka merilis lagu spesial bertajuk Gonna Be Alright yang dinyanyikan oleh Leo, Ken, dan Hyuk.

Mereka berencana akan menjalani promosi dengan tampil di Mnet M! Countdown pada 19 Januari 2023. Setelahnya, ketiga member VIXX berencana menggelar konser pada 3 Februari 2023 di Jepang dan 5 Maret 2023 di Taiwan.

Sementara itu, satu member VIXX lainnya, N, tengah disibukkan dengan kariernya sebagai aktor. Sehingga, ia tidak bisa berpartisipasi untuk melakukan promosi dengan VIXX.



Simak Video "Ravi VIXX Batal Ditangkap Usai Akui Hindari Wajib Militer"

(dal/wes)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork