ENHYPEN Debut dengan Given-Taken, #ENHYPEN_DEBUT Jadi Trending Topic

ENHYPEN Debut dengan Given-Taken, #ENHYPEN_DEBUT Jadi Trending Topic

Delia Arnindita Larasati - detikHot
Senin, 30 Nov 2020 21:04 WIB
ENHYPEN
Foto: (dok. Twitter)
Jakarta -

Debut ENHYPEN yang dinanti akhirnya tiba. Mereka merilis album pertama bertajuk BORDER: DAY ONE.

Bersamaan dengan dirilisnya album tersebut, ENHYPEN juga merilis MV untuk lagu utama bertajuk Given-Taken. Lagu ini diciptakan oleh presiden Big Hit Entertainment, Bang Si Hyuk dan Wonderkid.

Given-Taken dideskripsikan sebagai sebuah lagu pop dan hip-hop yang gelap namun energik. Lagu ini mengekspresikan emosi dari tujuh membernya yang akhirnya memulai perjalanan baru setelah mencapai mimpi mereka untuk debut.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Judl Given-Taken merupakan sebuah pernyataan yang mereka tanyakan pada diri sendiri. Apakah debut mereka adalah sebuah pemberian (given) atau mereka berusaha meraihnya (taken) sendiri.

Debut ENHYPEN pun mendapatkan sambutan meriah dari publik. Bahkan tagar #ENHYPEN_DEBUT menjadi trending topic di Twitter.

ADVERTISEMENT

[Gambas:Youtube]

ENHYPEN merupakan grup K-Pop hasil kolaborasi Big Hit Entertainment dengan CJ ENM yang dibentuk melalui acara TV I-LAND. Mereka bernaung di bawah manajemen BELIFT LAB.

ENHYPEN terdiri dari tujuh member, Heeseung, Jay, Jake, Sunghoon, Sunoo, Jungwon, dan Niki. Menjelang debut, ENHYPEN sudah meraih kepopuleran melalui TikTok, Twitter, Instagram, dan YouTube. Belum lama mereka juga telah menunjuk salah satu member sebagai leader yaitu Jungwon.

Sebelum debut, ENHYPEN mencuri perhatian lewat angka pre-order yang dilakukan oleh penggemar. Sebanyak 300 ribu unit album telah dipesan oleh fans sebelum debut resmi mereka. Angka tersebut diraih hanya dalam waktu 21 hari setelah mereka mengumumkan perilisan album.

Stok pre-order adalah perhitungan jumlah stok album yang diproduksi sebelum tanggal perilisan. Angka ini muncul dari hasil permintaan pasar yang dijumlahkan dengan berbagai faktor termasuk jumlah album yang sudah di-pre-order oleh fans

Yuk tonton MV debut ENHYPEN sama-sama!

(dal/doc)

Hide Ads